Berlanjut di Kota Agung, Peletakan Batu Pertama Pembangunan Rumah Layak Huni oleh Baznas Lahat
Peletakan batu pertama pembangunan Rumah Layak Huni di Desa Kota Agung, Lahat, Sumsel.--
KOTA AGUNG, LAHATPOS.CO - Peletakan batu pertama pembangunan Rumah Layak Huni berlanjut ke Desa KOTA AGUNG Kecamatan KOTA AGUNG Kabupaten Lahat, Sabtu 10 Desember 2022.
Setelah selesai melakukan peletakan batu pertama Rumah Layak Huni di Desa Lesung Batu Kecamatan Mulak Ulu Kabupaten Lahat, Sumatera Selatan, Sabtu 10 Desember 2022.
Kali ini, Tim Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Lahat melakukan peletakan batu pertama Rumah Layak Huni atas nama mustahik Ibu Muria.
Lokasinya, di Desa Kota Agung Kecamatan Kota Agung Kabupaten Lahat.
BACA JUGA:Harga Kebutuhan Pangan Hari ini di PTM Serelo, Harga Ikan Patin Terpantau Naik
Pembangunan Rumah Layak Huni ini adalah program Baznas RI kolaborasi dengan Baznas Provinsi Sumsel dan Baznas Kabupaten Lahat.
Secara simbolis peletakan batu pertama Rumah Layak Huni dilakukan oleh Ketua Baznas Kabupaten Lahat Sumsel Bapak KH Hamdi Arsal didampingi Waka 2 KH. M. Rusli Mansur, Waka 3 KH Khaidir Rusmi dan Waka 4. H. Hasnul Basri.
Hadir juga mewakili Bupati Lahat Cik Ujang SH adalah Bapak Marsi Camat Kecamatan Kota Agung Lahat, Kapolsek Kota Agung dan Danramil Kota Agung Lahat, Kades Kota Agung Mujiono beserta masyarakat Desa Kota Agung Kecamatan Kota Agung Lahat.
Ketua Umum Baznas Kabupaten Lahat KH Hamdi Arsal melalui Wakil Ketua 4 H Hasnul Basri menyampaikan selamat kepada Ibu Muria yang menerima pembangunan bedah rumah layak huni ini.
BACA JUGA:Dinas Perindustrian dan Perdagangan Lahat Gelar Operasi Pasar Murah di 3 Tempat Hari ini, Cek Harga
“Tempati rumah dengan baik. Hiasai dengan ibadah kepada Allah SWT. Semoga rumah ini menjadi Baiti Jannati (rumah layaknya surga) bagi yang menempatinya,” ungkapnya.
Bupati Lahat Cik Ujang SH diwakili oleh Camat Kecamatan Kota Agung Lahat, Marsi mengucapkan terima kasih kepada Tim Baznas Kabupaten Lahat yang telah menyelenggarakan program pembangunan bedah rumah layak huni.
“Alhamdulillah, tahun ini di Kecamatan Kota Agung, khususnya Desa Kota Agung, terdapat satu orang warga yang menerima program ini atas nama Ibu Muria. Kami ucapkan selamat kepada Ibu Muria,” pungkasnya. (*)
--
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: