Bawaslu Lahat

Pendistribusian Logistik Pilkada Merapi Area di Kawal Ketat Sampai ke Desa

Pendistribusian Logistik Pilkada Merapi Area di Kawal Ketat Sampai ke Desa

Pendistribusian Logistik Pilkada Merapi Area di Kawal Ketat --

Lahatpos.bacakoran.co, Merapi area - Pendistribusian logistik Kecamatan Merapi area pada Pilkada Kabupaten Lahat dijaga ketat dan dikawal oleh pihak keamanan dari Babinsa Koramil 405-02 Merapi dan pihak Polsek Merapi serta di kawal sampai ke desa-desa di Kecamatan Merapi Area.

Salah satu anggota Babinsa Koramil 405-02 Merapi desa Gunung Agung Serka Junaidi yang juga turut hadir mendampingi langsung tim melaksanakan penyaluran logistik Pilkada sampai ke Desa Gunung Agung Kecamatan Merapi Barat.

Saat di bincangi lahatpos.co Selasa, 24 November 2024 dirinya menuturkan untuk anggota Koramil 405-02 Merapi mendampingi dan mengawal ketat pendistribusian Logistik Pilkada sampai ke desa-desa di Kecamatan Merapi Barat, Merapi timur dan Merapi Selatan, bahkan di dampingi pihak kepolisian dan tim lainya.

Dirinya juga menjelaskan bahwa pendistribusian sudah sampai ke desa yaitu sudah di terima ketua PPS Desa Gunung Agung ( Ibu Novi ) yang telah menerima Logistik Pilkada serentak untuk tahun 2024.

Serka Junaidi mengatakan, dari pihak kecamatan, logistik serentak di salurkan yaitu tanggal keberangkatan yaitu 26 November 2024 pukul keberangkatan 12.27 Wib (Dari PPK Kecamatan Merapi Barat ) dan pukul kedatangan 13.58 Wib tiba di kantor sekretariat PPS Desa Gunung Agung berupa jumlah kendaraan 1 Unit roda 4 L300 dengan nomor polisi BG 8112 GN.

Selain itu tambah Serka Junaidi, untuk Logistik pemilu yang diterima adalah kotak suara Cagub dan Cawagub sebanyak 3 buah kotak suara, untuk Cabup dan Cawabub 3 buah kotak suara serta bilik kotak suara 12 buah dan kantong plastik berisi logistik pemilihan 3 Buah. Dan kondisi logistik yang diterima di nyatakan sudah lengkap dan meski sudah tiba di desa akan tetap di jaga ketat 24 jam "tutupnya (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: