Bawaslu Lahat

Pj Bupati Lahat Hadiri CNN Indonesia Award 2024, Lahat Raih Penghargaan Best Promoted Local Brand Durian Lokal

Pj Bupati Lahat Hadiri CNN Indonesia Award 2024, Lahat Raih Penghargaan Best Promoted Local Brand Durian Lokal

Pj Bupati Lahat Hadiri CNN Indonesia Award 2024, Lahat Terima Penghargaan Best Promoted Local Brand Durian Lokal.-Foto: lahatpos.co-

Lahatpos.co - Pj Bupati Lahat hadiri CNN Indonesia Award 2024, Lahat raih penghargaan Best Promoted Local Brand Durian Lokal. CNN Indonesia Award 2024 memberikan penghargaan kepada Kabupaten Lahat sebagai Best Promoted Local Brand Durian Lokal.

Penghargaan ini diterima langsung oleh Pj Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP MM didampingi Eti Listina SP MM Mantan Kepala Dinas Tanaman Pangan Hortikultura dan Peternakan (TPH dan Nakan) Kabupaten Lahat. Eti Listina saat ini pindah tugas menjabat Kepala Dinas Komunikasi Informasi Persandian dan Statistik Kabupaten Lahat.

Acara CNN Indonesia Award 2024 berlangsung di The Zuri Hotel Palembang, Sumatra Selatan pada Rabu (10/7) malam.


Pj Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP MM didampingi Eti Listina SP MM menerima penghargaan Best Promoted Local Brand Durian Lokal. -Foto: lahatpos.co-

Pj Bupati Lahat Muhammad Farid SST MM, melalui Kepala Dinas Komunikasi Informasi Persandian dan Statistik Kabupaten Lahat Eti Listina SP MM menjelaskan, Pemerintah Kabupaten Lahat sukses melestarikan varietas asli Durian lokal dengan melakukan registrasi Pohon Induk Durian Lokal dengan produksi lebih dari 51 kuintal per tahun.

Dua varietas asli durian lokal telah teregistrasi di Kementerian Pertanian RI, sebagai varietas unggul asli Kabupaten Lahat.

Durian menjadi salah satu aset lokal keunggulan di sektor pertanian milik Kabupaten Lahat.


Pj Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP MM diwawancarai media setelah menerima penghargaan Best Promoted Local Brand Durian Lokal.-Foto: lahatpos.co-

Keberhasilan Lahat dalam melestarikan varietas Durian Lokal mendapatkan perhargaan dari CNN Indonesia Award 2024.

Untuk diketahui, CNN Indonesia Awards 2024 yang digelar di Palembang ini merupakan ajang penghargaan ketiga. 

Dalam penghargaan ini, CNN Indonesia mengangkat tema "Dari Bumi Sriwijaya, Merangkai Masa Depan Nusantara".

Awards ini dihadiri langsung Pj Gubernur Sumsel Elen Setiadi, Kapolda Sumsel Irjen Rachmad Wibowo, Pangdam Sriwijaya Mayjen Naudi Nurdika, Pemimpin Redaksi CNN Indonesia Titin Rosmasari, Pj Bupati Lahat Muhammad Faris SSTP MM, dan beberapa pejabat lain.*

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: