Mantap, Kecamatan Merapi Barat Berhasil Boyong 5 Trofi Sekaligus Nih Simak
Penyerahan tropi oleh PJ Bupati Lahat Muhammad Farid S.STP M.Si kepada ketua TP PKK Kecamatan Merapi Barat --
LAHATPOS.CO, Merapi barat - Luar biasa Kecamatan Merapi Barat berhasil memboyong 5 piala sekaligus dalam ajang perlombaan tingkat Kabupaten Lahat.
Penyerahan hadiah dan trofi serahkan langsung oleh PJ Bupati Lahat Muhammad Farid S.STP M.Si di Kecamatan Jarai Kabupaten Lahat yang sekaligus dalam Pencanangan Bulan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat yang di selengarakan di Kecamatan Jarai Kabupaten Lahat. Rabu 26 Juni 2024.
Camat Merapi barat Drs Erlambang MM mengucapkan rasa syukur dan terimakasih kepada semua unsur masyarakat Kecamatan Merapi Barat atas perolehan 5 trofi untuk Kecamatan Merapi Barat.
"Alhamdulillah Kecamatan Merapi Barat berhasil memboyong 5 trofi sekaligus yang diserahkan oleh PJ Bupati Lahat Muhammad Farid S.STP di Kecamatan Jarai yang sekaligus dalam rangka bukan Bhakti Gotong Royong."ujar Camat.
Dari kelima trofi yang didapat adalah
Juara 1 lomba Iva Tes.
Juara 1 lomba UP2K.
Juara 2 lomba Desa tingkat Kabupaten.
Juara 2 lomba 10 Program Pokok PKK
Juara 2 Revitalisasi Dasa Wiswa
Menurut Camat, Juara ini bukan merupakan ceremonial semata namun merupakan hasil wujud dari kegiatan kita selama ini yang baik. Sehingga harus kita syukuri dan kita berbuat lebih baik lagi bagaimana agar desa nya lebih bagus dan PKK nya juga lebih bagus . Dan keberhasilan ini adalah kerjasama tim di desa perangkat desa dan masyarakat.
Kami ucapkan terimakasih kepada seluruh masyarakat di Kecamatan Merapi Barat, kader PKK, Dasa Wisma, semua Kepala Desa, BPD, LPM,Tenaga Kesehatan dan seluruh lapisan masyarakat Kecamatan Merapi Barat yang sudah ikut andil dalam prestasi ini. Semoga prestasi ini bisa terus dipertahankan dan bahkan ditingkatkan lagi "Harap Camat.(*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: