Bawaslu Lahat

Kades Lubuk Kepayang Lantik 4 Perangkat Desa Baru, Ini Harapanya

Kades Lubuk Kepayang Lantik 4 Perangkat Desa Baru, Ini Harapanya

Pelantikan perangkat desa Lubuk Kepayang Kecamatan Merapi Barat Kabupaten Lahat --

LAHATPOS.CO, Merapi Barat-Kepala Desa Lubuk Kepayang Miriansa  Kecamatan Merapi Barat  melantik 4 perangkat desa baru yaitu Sekdes,Kasi Pemerintahan, Kaur Keuangan dan Kadus.

Pelantikan ke 4 perangkat yang baru ini dilaksanakan di kantor desa Lubuk Kepayang menggantikan keempat perangkat desa yang lama yang sudah tidak bisa melaksanakan tugas sebagai perangkat desa.

Kades juga mengucapkan selamat kepada perangkat Desa yang baru saja dilantik, segera menyesuaikan diri, laksanakan tugas dan tanggung jawab dengan baik dalam membantu Kepala Desa untuk mewujudkan Visi dan Misi Kepala Desa"Ungkapnya.

Kades juga mengharapkan, kepada perangkat yang baru semoga dapat melaksanakan tugas sebaik baiknya  sebagaimana yang diucapkan dalam sumpah jabatan yang telah dilaksanakan tadi.

Menurut Miriansa pergantian perangkat desa ini,supaya kinerja perangkat desa  bisa memenuhi harapan dari masyarakat desa dan bisa menjalankan roda pemerintahan di desa Lubuk Kepayang serta membantu dan mendukung tugas kepala desa.

Dalam kesempatan itu kepala desa Lubuk Kepayang Miriansa juga mohon maaf kepada perangkat desa yang lama jika terdapat banyak kesalahan dan kekeliruan baik tutur kata dan tingkah laku selama ini.

Kami mengucapkan terimakasih atas pengabdiannya selama ini telah membantu kami untuk menjalankan pemerintahan di desa Lubuk Kepayang,kami  berharap meski tidak menjadi perangkat desa lagi namun tali silaturahmi tetap terus terjalin"Harapnya.

Perangkat desa Lubuk Kepayang yang baru dilantik

1.  Elvera Permata Bunda menjabat Sekretaris Desa 

2 . Serliana menjabat Kasi Pemerintahan 

3.  Fernica  Wirandha menjabat Kaur Keuangan 

4. Murdi Yati  Kadus II.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: