Bupati Lahat Resmikan Jembatan Gantung di Desa Lubuk Lungkang, ini yang Disampaikan
Foto bersama dengan Bupati Lahat Cik Ujang SH disela sela acara peresmian jembatan gantung di Desa Lubuk Lungkang Kecamatan Kikim Selatan.--
LAHAT, LAHATPOS.CO – Bupati LAHAT Cik Ujang SH melakukan peresmian Jembatan Gantung di Desa Lubuk Lungkang Kecamatan Kikim Selatan Kabupaten LAHAT, Senin 9 Januari 2023.
Bupati Lahat Cik Ujang SH didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Lahat Lidyawati Cik Ujang S Hut MM, Kepala OPD, TBUPP, Camat Kikim Selatan, dan Kepala Desa se Kikim Area.
Dalam sambutannya, Bupati Lahat Cik Ujang SH menyampaikan alhamdulillah, pembangunan jembatan gantung sudah selesai.
Jembatan gantung dibangun oleh Pemerintah Kabupaten Lahat dengan panjang kurang lebih 130 meter.
BACA JUGA:Bupati Lahat Cik Ujang SH Disambut Antusias Masyarakat Kikim Selatan
Bupati Lahat Cik Ujang SH berharap, semoga jembatan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat khususnya masyarakat di dua desa yaitu, Desa Lubuk Lungkang dan Desa Padang Bindu Kecamatan Kikim Selatan Kabupaten Laat.
Atas nama Pemerintah Kabupaten Lahat, Bupati Lahat mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah antusias.
Kepada Kepala Desa Lubuk Lungkang dan Desa Padang Bindu, Bupati Lahat Cik Ujang berpesan agar kiranya jembatan gantung ini dapat dijaga dan dirawat.
Karena jembatan gantung untuk kepentingan masyarakat di dua desa dalam Kecamatan Kikim Selatan.
BACA JUGA:Bujang Gadis Lahat Ke Sungai Lematang Lahat
Kehadiran Bupati Lahat Cik Ujang SH didamping Ketua TP PKK Kabupaten Lahat Lidyawati Cik Ujang S Hut MM, disambut antusias oleh masyarakat Kecamatan Kikim Selatan Kabupaten Lahat.
Saat orang nomor satu di Kabupaten Lahat ini melakukan kunjungan ke Desa Lubuk Lungkang Kecamatan Kikim Selatan. Dalam rangka peresmian Jembatan Gantung, Senin 9 Januari 2023.
Warga yang sudah menunggu kehadiran Bupati Lahat Cik Ujang SH beserta rombongan Kepala OPD dilingkungan Pemerintah Kabupaten Lahat. Begitu Bupati Lahat Cik Ujang SH, warga langsung menyambutnya dengan bersamalam.
Bupati Lahat Cik Ujang SH terlihat begitu santunnya, menyapa dan juga bersalaman dengan warga Kecamatan Kikim Selatan Kabupaten Lahat.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: lahatpoos.co