Dinas Sosial Lahat Usulkan 57 Rumah Terbakar Dapat Bansos

Dinas Sosial Lahat Usulkan 57 Rumah Terbakar Dapat Bansos

Kebakaran rumah di Talang Banten Kelurahan Pasar Lama, Lahat.-Foto : Amir-

LAHATPOS.CO, Lahat - Pada tahun 2021 terakhir, sudah puluhan rumah yang jadi korban kebakaran. Dinas Sosial Kabupaten Lahat mencatat sepanjang kurun waktu itu ada 57 rumah yang mengalami rusak ringan, rusak sedang hingga berat. Mayoritas di Kecamatan Jarai, Kota Lahat, Merapi dan kawasan lainnya. 

Terkait banyaknya rumah warga yang dilanda kebakaran ini, Dinas Sosial Pemkab Lahat mengusulkan bantuan sosial (bansos) melalui APBD perubahan tahun 2022. 

Bantuan yang diusulkan tergantung dari kondisi kerusakan rumah. Rusak ringan, sedang dan berat. Dengan anggaran mulai Rp 500 ribu sampai Rp 15 juta. 

"Data yang sudah kami himpun nantinya kami akan sampaikan untuk diajukan bantuan. Perkara disetujui apa tidak yang jelas kita ajukan saja dahulu. Karena usulan anggaran sesuai kemampuan keuangan daerah," kata Kepala Dinas Sosial Lahat, Ekman Mulyadi, Sabtu (22/10).

BACA JUGA:Daftar Apotek Disambangi Sat Resnarkoba Polres Lahat

Dikatakan Ekman, pihaknya akan mendata jumlah kepala keluarga yang jadi korban kebakaran. Termasuk pendataan yang dihimpun tahun 2022. 

"Data tahun 2022 nanti juga diusulkan pada tahun 2023," ujarnya.

Dijelaskan, usulan korban kebakaran rumah terdiri dari surat pernyataan dari kades, KTP/KK, dan surat keterangan kepolisian untuk memperkuat bukti kepemilikan rumah pasca kebakaran. Ini guna menghindari adanya usulan bantuan kebakaran fiktif.

"Harus benar-benar akurat. Terutama syarat usulan dari korban kebakaran rumah, ya itu tadi surat dari Kepolisian," katanya. (zki)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: