Bawaslu Lahat

Puluhan Rumah di Kota Jaya Lahat Terendam Banjir, Air Kiriman dari Hulu Sungai Lematang

Puluhan Rumah di Kota Jaya Lahat Terendam Banjir, Air Kiriman dari Hulu Sungai Lematang

Puluhan Rumah di Kota Jaya Lahat Terendam Banjir, Air Kiriman dari Hulu Sungai Lematang. -Foto: dok/lahatpos.co-

Lahatpos.co – Kelurahan Kota Jaya Kecamatan Lahat juga terkena kiriman banjir dari daerah hulu Sungai Lematang. 

Sejumlah rumah warga Kota Jaya terlihat terkena banjir. 

Rumah warga Kota Jaya yang berada di pinggir Sungai Lematang Lahat.

Ibu Rita, warga RT 8 RW 03 Kota Jaya mengatakan, ketinggian banjir mencapai paha orang dewasa.

Air masuk ke dapam rumahnya dan tetangganya.

Sehingga ia dan tetanggannya meninggalkan sementara rumah ke dataran yang kering.

Pantauan media ini, petugas BPBD Lahat juga standby di lokasi kejadian banjir.

Debit air Sungai Lematang Lahat naik, tembok penahan terlihat sedikit lagi. Waspada banjir bagi rumah yang berada di bantaran Sungai Lematang.

Pantauan Lahatpos.co, pukul 10.57 WIB, Sabtu 27 Januari 2024.

Dari atas Jembatan Lematang 1/Benteng.

Debut air Sungai Lematang Lahat terlihat naik.

Air Sungai Lematang berwarna kecoklatan.

Melanju cukup kencang dari arah hulu ke hilir.

Tampak dinding tembok penahan Sungai Lematang terlihat sedikit lagi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: