Upacara Hari Kebangkitan Nasional, Kapolres Lahat Bacakan Amanat Menteri Kominfo

Upacara Hari Kebangkitan Nasional, Kapolres Lahat Bacakan Amanat Menteri Kominfo

Kapolres Lahat AKBP S Kunto Hartono SIK MT, pimpin upacara Hari Kebangkitan Nasional yang ke 115 Polres Lahat, Senin, 22 Mei 2023. --

Lahat, Lahatpos.co - Kapolres Lahat AKBP S Kunto Hartono SIK MT, pimpin upacara Hari Kebangkitan Nasional yang ke 115 Polres Lahat, Senin, 22 Mei 2023. 

Hadir dalam giat tersebut, Waka Polres Lahat Kompol Roy Aprian Tambunan SP SIK, PJU Polres Lahat, perwira, bintara dan ASN Polres Lahat. 

Dalam amanatnya, Kapolres Lahat membacakan amanat Menteri Kominfo, disampaikan Kasubsi Penjas Humas Polres Lahat Aiptu Lispono SH, bahwa sudah seratus lima belas tahun yang lalu, bara persatuan Indonesia sebagai negara mulai menyala. 

Hal ini ditandai dengan meleburnya berbagai gerakan perjuangan yang bersifat kedaerahan menjadi satu barisan yang utuh dengan didirikannya Budi Utomo pada tanggal 20 Mei 1908.

Selain merayakan berbagai capaian bangsa Indonesia, hari kebangkitan nasional juga kita makai dengan mensyukuri segala langkah kemajuan perbaikan, atau bahkan pelajaran yang didapat dari perjuangan kita meliputi :

- Memerdekakan cita-cita kemanusiaan. 

- Memajukan nusa dan bangsa.

-  Serta mewujudkan kehidupan bangsa yang terhormat dan bermartabat dimata dunia. 

Dengan semangat yang sama pula, kami mengajak seluruh komponen bangsa untuk terus mempertahankan bara api semangat kebangkitan nasional sembari merapatkan barusan perjuangan kita dengan menunjukkan kerja keras, kerja cerdas, juga kerja bersama dan kemandirian dan kemajuan bangsa yang berkelanjutan. 

Selamat memaknai dan memperingati Hari Kebangkitan Nasional yang ke 115 bagi kita semua, berjuang, belajar, bertumbuh, dan terus melangkah maju dengan semangat untuk bangkit. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: lahat