Pemda Lahat

Mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang Kunjungi Koramil Merapi, ini Pesan Kapten Inf Sudarno

Mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang Kunjungi Koramil Merapi, ini Pesan Kapten Inf Sudarno

Foto bersama mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang bersama Danramil Merapi Kapten Inf Sudarno beserta jajaran Makoramil 405/02 Merapi. --

LAHATPOS.CO, Merapi Timur - Sebanyak 13 mahasiswa KKN dari UIN Raden Fatah Palembang kunjungi Makoramil  405-02/Merapi. 

Kedatangan  mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang ini disambut baik oleh Danramil Merapi Kapten Inf Sudarno beserta jajaran Makoramil 405/02 Merapi. 

Kunjungan ini dalam rangka silaturahmi antara mahasiswa dari UIN Raden Fatah Palembang dengan pihak Koramil 405/02 Merapi.

Kebetulan kegiatan KKN di wilayah Koramil 405-02/Merapi yang ditempatkan di Desa Arahan Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat. 

Danramil 405-02/Merapi, Kapten Inf Sudarno mengajak kepada mahasiswa KKN dari UIN Raden Fatah Palembang agar menjalin komunikasi yang baik dengan Babinsa dan pemerintah setempat. 

Danramil menyebut jika ada sesuatu hal agar dapat selalu berkoordinasi, baik dengan Babinsa maupun dengan pemerintah setempat. 

Danramil menginginkan agar dalam setiap kegiatan agar selalu mengadakan koordinasi dengan Babinsa Koramil 405-02/Merapi supaya tercapai tujuan yang diinginkan dan diberikan kelancaran. 

Danramil juga mengharapkan kepada adik adik mahasiswa agar dalam bergaul di dalam masyarakat khususnya di tempat sekitar lingkungan.

Mahasiswa memberikan contoh dan tauladan yang baik kepada masyarakat terutama ke pada generasi muda sesuai profesi/jurusan masing – masing. 

Dalam kesempatan itu Danramil juga berpesan,pihak Koramil 405-02/Merapi siap mendukung dan menjaga keamanan dalam  setiap kegiatan mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang  selama menjalani kegiatan KKN di wilayah  Koramil Merapi.

Sementara itu Mardi, perwakilan dari Pemerintah Desa Arahan mengatakan, kunjungan adik adik mahasiswa ini sebagai bentuk salah satu kegiatan KKN di Desa Arahan. Setelah sebelumnya adik adik dari UIN Raden Fatah Palembang ini juga kemarin sudah berkunjung ke SD Negeri 13 Merapi Timur yang juga dalam rangka silaturahmi. 

Mardi berharap semoga adik adik KKN di Desa Arahan ini bisa berjalan lancar sesuai dengan yang diinginkan. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: