Ini Peninggalan Zaman Megalitikum di Lahat, Banyak Sekali

Ini Peninggalan Zaman Megalitikum di Lahat, Banyak Sekali

Komplek Megalit Arca Manusia di Gunung Megang, Kecamatan Jarai.--

LAHAT, LAHATPOS.CO – Peninggalan zaman megalitikum di Kabupaten LAHAT cukup banyak dan sangat dinamis. Namun masih banyak yang mengetahuinya.

Jenis megalit di Kabupaten Lahat terdiri dari menhir, dolmen, batu datar, lesung batu, lumpang batu, batu berundak, tetralith, bilik batu/kubur batu, dan acar batu manusia maupun binatang.

Jenis jenis megalit ini tersebar di kecamatan kecamatan dalam Kabupaten Lahat dan memiliki keunikan dan nilai nilai sejarah tersendiri.

1. Menhir

BACA JUGA:Hotman Bilang Ada Video Seolah olah Korban Mau Diperkosa


Menhir di Desa Tanjung Telang--

Menhir adalah batu tunggal (monolith) yang berdiri tegak di atas tanah. Istilah menhir diambil dari Bahasa Keltik dari katan men (batu) dan hir (panjang).

Menhir pada hakikatnya sarana pemujaan arwah nenek moyang berfungsi sebagai tanda penguburan, simbol duka, simbol leluhur, tiang tambatan hewan kurban, batas daerah sakral, atau sebagai sarana untuk memutuskan hal hal yang berhubungan dengan hukuman.

Fungsi ini tergantung pada konteks dan letaknya. (Hari Sekunder, 2003:158).

2. Dolmen

BACA JUGA:Hotman Paris Salah Sebut, Bukan Bapak, Tapi ...


Dolmen di Komplek Kubur Puyang Raja Api di Gang Sentosa Kecamatan Lahat--

Dolmen adalah batu yang berbentuk monolit yang ditopang oleh sejumlah batu yang berfungsi sebagai penyangga (kaki).

Dolmen di Lahat umumnya dibuat oleh nenek moyang dari batu andesit yang berbentun bongkahan, permukaan bagian atas rata, sebagian sekeliling sisi sisi dolmen tidak selalu rata.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: lahatpo.co