Bawaslu Lahat

Pelaksanaan Upacara Hari Kesaktian Pancasila di SMPN 01 Kikim Selatan

Pelaksanaan Upacara Hari Kesaktian Pancasila di SMPN 01 Kikim Selatan

Siswa SMPN 01 menjadi petugas upacara Hari Kesaktian Pancasila 01 Oktober 2022,- Foto: Vina--

KIKIM SELATAN, LAHATPOS.CO- Hari Kesaktian Pancasila diperingati pada 1 Oktober 2022. Untuk memperingati Hari Kesaktian Pancasila biasanya di sekolah dilaksanakan upacara bendera.

Upacara dilaksanakan secara sederhana dan khidmat, dan mematuhi protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Setiap tanggal 1 Oktober bangsa Indonesia akan memperingati Hari Kesaktian Pancasila.

Upacara bendera menjadi salah satu agenda wajib yang dilaksanakan untuk memperingati momen besar nasional ini.

BACA JUGA:Angka Stunting Tahun 2021 di Empat Lawang Jadi 26 Persen

Tidak hanya dilaksanakan di tingkat pemerintah pusat, tapi upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila juga akan dilaksanakan oleh instansi pemerintah daerah provinsi, kabupaten/kota hingga di tingkat sekolah.

Upacara ini dipimpin oleh Kepala SMPN 01 Kikim Selatan, Riswinandi SPd MM.

Riswinandi SPd MM menyampaikan amanatnya pada siswa dan guru bahwa, 1 Oktober merupakan salah satu hari bersejarah bagi bangsa Indonesia.

Sehari sebelumnya terjadi peristiwa gerakan 30 September atau biasa disebut G30S/PKI.

BACA JUGA:Pasar Malam Hadir di Lapangan Eks MTQ Lahat

Pancasila tidak bisa digantikan dengan ideologi lainnya sehingga pada 1 Oktober Pancasila telah membuktikan kesaktiannya," tegasnyas, Sabtu 01 Oktober 2022.

"Kalian di sini semua adalah para generasi penerus bangsa Indonesia. Maka sudah seharusnya menjaga serta menjalankan nilai-nilai luhur yang terkandung dalam Pancasila. Menjaga keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia." Tambahnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: