Jenazah Bhabinkamtibmas Putra Lempuyang akan Dimakamkan Secara Kedinasan

Jenazah Bhabinkamtibmas Putra Lempuyang akan Dimakamkan Secara Kedinasan

Jump pers Polres Lampung Tengah terkait kejadian polisi tembak polisi.-Foto : dok/lahatpos.co-

BACA JUGA:Kapolsek Kikim Timur Iptu Romli Usman Naik Pangkat AKP

“Ya akan dimakamkan secara kedinasan, yang akan dipimpin oleh salah satu PJU Polres Lambar, karena kebetulan posisi pak Kapolres dan pak Wakapolres sedang ada kegiatan,” singkat dia. 

Diberitakan sebelumnya, Aipda Ahmad Karnain anggota Polsek Waypengubuan, Polres Lampung Tengah, tewas tertembak di kediamannya di kawasan Jalan Merpati, Kelurahan Bandarjaya Barat, Kecamatan Terbanggibesar, Minggu (4/9) sekitar pukul 22.00 WIB. 

Aipda Ahmad Karnain yang merupakan Bhabinkamtibmas Kampung Putralempuyang ditembak di bagian dada. 

Korban sempat dilarikan ke RS Harapan Bunda, Kelurahan Seputihjaya, Kecamatan Gunungsugih. 

Lalu dibawa ke RS Bhayangkara, Senin 5 September 2022 sekitar pukul 01.00 WIB. 

Sementara itu, dalam konferensi pers yang sampaikan oleh Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad, di Mapolres Lampung Tengah, Senin (5/9/2022)  bahwa berdasarkan keterangan tersangka Aipda RH, korban Aipda Ahmad Karnain sering menggunjing serta menjelek-jelekkan pelaku dan keluarganya, sehingga mengakibatkan tersangka emosi.

“Tersangka melihat sendiri di grup WA bahwa korban mengatakan istrinya belum membayar arisan online," jelasnya.

Sementara itu, Kapolres Lamteng AKBP Doffie Fahlevi Sanjaya, menjelaskan bahwa setelah membaca di group WA tersangka selalu memikirkan korban.  

Kebetulan malam itu tersangka sedang piket  di kantor. Tersangka ditelepon oleh istrinya karena sakit panas sehingga memutuskan untuk pulang. 

Di saat perjalanan pulang, tersangka  mengingat omongan korban yang sering menjelek-jelekan dirinya. 

Ia melanjutkan bahwa tersangka memutuskan untuk mendatangi rumah korban. 

Saat tiba di rumah korban, ternyata korban sedang duduk di depan rumah. Tersangka memanggil korban. 

Korban hendak membuka gerbang untuk mendatangi tersangka. Ternyata tersangka langsung menembakan senjatanya. 

Satu kali tembakan tepat mengenai dada kiri korban. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: aipda ahmad karnain tewas