Tahun Baru Islam, Ini Pesan Ketua MUI Kabupaten Lahat

Tahun Baru Islam, Ini Pesan Ketua MUI Kabupaten Lahat

Ketua MUI Kabupaten Lahat, KH Zulkiah A Kohar-Foto : ist-

LAHATPOS.CO, Lahat – Hari ini tanggal 1 Muharram 1444 Hijriah. Awal tahun baru Islam. Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Lahat, K H Zulkiah A Kohar menyampaikan, sebagai muslim, peristiwa hijrah Rasulullah SAW dan para Sahabat, dari Mekkah ke Madinah Al Munawwarah, memiliki nilai tauhid yang mendasari perjuangan menyebarkan risalah Ilahiyah. 

“Pesan hijrah tetap relevan hingga kini dan yang akan datang. Semangat hijrah dari jahiliyah menuju kemajuan, dari syirik ke tauhid, dari kejahatan kepada kebaikan, dan dari segala prilaku negatif ke prilaku-sikap positif. Nilai dan semangat hijrah kita warisi dan kita wariskan kepada anak cucu dan ummat Muhammad SAW,” terangnya kepada media ini, ketika dimintai tanggapan pesan dalam menyambut pergantian tahun baru Islam, Sabtu (30/07/2022).

Lanjut Zulkiah, momentum menyambut tahun 1444 H, penting kita evaluasi apa yang telah kita untuk hari esok. 

“Wahai orang-orang yang beriman! Bertakwalah kepada Allah, dan hendaklah setiap orang memperhatikan apa yang telah diperbuatnya untuk hari esok (akhirat), dan bertakwalah kepada Allah. Sungguh, Allah Mahateliti terhadap apa yang kamu kerjakan. (QS Al-Hasyr : 18).

BACA JUGA:Serba-Serbi Pelaksanaan Ibadah Haji Tahun 1443 H/2022 M (10) : Muhasabah 8 Dzulhijjah

Sebagai orang tua, apa yang telah perbuat untuk anak-anak, generasi kita ?

Sebagai anak bangsa, konstribusi apa yang telah kita sumbangkan. 

Cobalah kita menghitung diri kita masing-masing, sebelum nanti kita masing masing dimintai pertanggungjawaban.

Apa yang telah kita perbuat untuk anak keturunan, generasi penerus kita…?

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: