Ganjar - Sandiaga Bertemu, Keduanya Sepakat Pasangan Capres - Cawapres harus Memiliki ini

Minggu 23-07-2023,17:10 WIB
Reporter : Dian
Editor : Dian

Ganjar Sandiaga Bertemu, Keduanya Sepakat Pasangan Capres-Cawapres harus Memiliki Chemistry dan Loyality yang Kuat

BOGOR, Lahatpos.co - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif sekaligus kader PPP, Sandiaga Uno kembali bertemu dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. 

Kedua bertemu dalam acara pertemuan dengan tokoh agama dan kader PPP. 

Ganjar dan Sandiaga Uno hadir di acara itu.

BACA JUGA:Masyarakat Jogyakarta Desak Pernikahan Anjing dengan Adat Jawa Proses Secara Hukum

Keduanya terlihat saling menyapa dan sangat akrab.

Melalui akun media sosialnya, Sandiaga mengucapkan terima kasih kepada Ganjar sudah berkesempatan hadir.

“Terima kasih Mas Ganjar Pranowo sudah menyempatkan hadir,” ujar Sandiaga Uno.

Sandiaga juga membocorkan hasil obrolannya dengan Ganjar.

BACA JUGA:Ganjar : Cak Imin Pilih Minuman Berwarna Merah Isyarat PKB Bakal Dukungnya

Tadi kami berdiskusi mengenai visi dan misi untuk mempercepat pembangunan bangsa yang berkelanjutan. 

Memastikan cari kerja mudah dan harga sembako murah. 

Kami tadi sepakat bahwa pasangan capres-cawapres harus memiliki chemistry dan loyality yang kuat. 

“Inilah, yang menjadi titik temu gagasan saya dengan beliau,” ujar Sandiaga Uno.

BACA JUGA:Leher Justyn Vicky Patah Angkat Barbel 210 Kg, Netizen Salahkan Pelatihnya

Kategori :