PALEMBANG, LAHATPOS.CO - Gubernur Sumsel H Herman Deru mengatakan, pendidikan yang berkarakter adalah salah satu modal bagi kemajuan bangsa dan negara. Karena itu, munculnya sekolah yang berkualitas dan memiliki keunggulan di bidang keagamaan diharapkan bisa berkontribusi.
Hal tersebut diungkapkannya saat Gubernur Provinsi Sumatera Selatan meresmikan Gedung SMA Islam Terpadu (SMAIT) Harapan Mulia Palembang, bertempat di Jl. R Wahidin Talang Semut, Palembang, Sabtu (18/6) siang. Herman Deru mengakui, Pemprov Sumsel akan mendukung setiap upaya pembaharuan di bidang pendidikan, terutama yang ditujukan pada upaya penyiapan manusia pembangunan yang berkualitas dan berdaya saing. “Dengan adanya SMAIT Harapan Mulia yang gedungnya diresmikan hari ini, insya Allah kualitas sumber daya manusia Sumsel akan semakin meningkat. Hal itu sangat penting untuk dilakukan segera dalam rangka menuju Sumatera Selatan maju untuk semua,” katanya. Menurutnya, Pemprov Sumsel juga telah memberikan perhatian yang besar pada pembangunan pendidikan, karena pendidikan adalah kunci dalam pembangunan bangsa serta berperan penting terhadap pertumbuhan ekonomi dan transformasi sosial, yang pada gilirannya ditujukan untuk mempengaruhi kecerdasan dan kesejahteraan masyarakat. "Pembangunan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan harus dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan harus dapat menjadikan Sumatera Selatan sebagai provinsi yang terdepan, adil dan sejahtera,” pungkasnya. Hadir dalam kesempatan ini, Ketua DPRD Provinsi Sumsel Hj.R.A Anita Noeringhati, S.H.,M.H, Plh. Bupati Ogan Komering Ulu H. Teddy Meilwansyah, Pembina Yayasan Harapan Mulia Prof. Slamet Widodo. (*)Sumsel Dukung Pembaharuan Bidang Pendidikan
Sabtu 18-06-2022,18:01 WIB
Reporter : Dian
Editor : Dian
Kategori :
Terkait
Senin 22-07-2024,15:28 WIB
Pernah Mengabdi Untuk Pemkab Lahat dan Pagar Alam, Berikut Rekam Jejak Karier Pj Bupati Lahat Imam Pasli
Senin 20-05-2024,10:35 WIB
Hadir di Kabupaten Lahat, Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni Akan Lakukan 3 Agenda ini
Minggu 05-05-2024,16:26 WIB
H Cik Ujang Calon Kuat Dampingi Bakal Calon Gubernur Sumsel HD, Ini Penjelasan Ketua Bappilu Demokrat Sumsel
Minggu 05-05-2024,10:23 WIB
Holda Bakal Calon Gubernur Gaungkan Ekonomi Hijau untuk Sumsel Sejahtera, Tuangkan 9 Program Masa Depan
Kamis 05-10-2023,18:33 WIB
Pj Gubernur Agus Fatoni Bangga Prestasi Herman Deru-Mawardi Yahya (HDMY)
Terpopuler
Kamis 21-11-2024,07:20 WIB
Giri Ramanda N Kiemas Hadir, Yulius Maulana Langsung Turun dari Panggung, Debat Publik Kedua Pilkada Lahat
Jumat 22-11-2024,05:19 WIB
FIFA Terkesan Lagu Tanah Airku, Posting Maarten Paes, Pemain Keturunan, Kualifikasi Piala Dunia 2026
Jumat 22-11-2024,05:28 WIB
Kegembiraan Atep, Mantan Pemain Timnas, Indonesia vs Arab Saudi, Kualifikasi Piala Dunia 2026
Kamis 21-11-2024,06:28 WIB
Yulius Maulana Raja Debat, Ratunya Widia Ningsih, Debat Publik Kedua Cabup Lahat dan Cawabup Lahat, Pilkada
Terkini
Jumat 22-11-2024,05:53 WIB
Evaluasi Erick Thohir, Mulai dari Kondisi Lapangan Stadion GBK, Kualifikasi Piala Dunia 2026
Jumat 22-11-2024,05:42 WIB
Aksi Shin Tae Young Kerjai Marselino Ferdinan, Penyelamat Hujatan, Kualifikasi Piala Dunia 2026
Jumat 22-11-2024,05:28 WIB
Kegembiraan Atep, Mantan Pemain Timnas, Indonesia vs Arab Saudi, Kualifikasi Piala Dunia 2026
Jumat 22-11-2024,05:19 WIB