Atlet-atlet Voli Kabupaten Lahat Tetap Gas Poll Meski Keadaan Puasa

Atlet-atlet Voli Kabupaten Lahat Tetap Gas Poll Meski Keadaan Puasa

Atlet Voli Kabupaten Lahat tetap gas poll meski keadaan puasa --

Lahatpos.co, Lahat - Atlet -atlet Voli Kabupaten Lahat tetap gas poll meski keadaan puasa. Di Bulan suci Ramadhan ini tidak membuat para atlet Voli untuk bermalas- malasan bahkan di saat menjelang berbuka banyak dimanfaatkan oleh anak-anak muda untuk berolahraga. Seperti yang dilakukan atlet Voli di Kabupaten Lahat ini dengan mengisi latihan pada sore hari.

Ketua KONI Kabupaten Lahat yang belum lama ini dinahkodai oleh Susiawan Rama terlihat melakukan berbagai aktifitas latihan untuk cabang olahraga yang ada.

"Ya tidak mudah memang dan butuh waktu panjang untuk persiapan menyambut Porprov yang akan datang dan untuk Cabor Voli kita sangat diperhitungkan, sehingga jelas kita harus digiatkan lagi," kata Susiawan Rama. Minggu, 2 Februari 2025.

Sementara itu ketua PBVSI Lahat terpilih Imam Mahni menuturkan bahwa cabang olahraga Bola Volley sendiri latihan ada di 3 tempat.

"Biasanya dilakukan di GOR Bukit Telunjuk, Lapangan Gelora Serame, dan di Lapangan Pagar Agung Lahat."

Imam mengaku bahwa,Dari awal memang ketua KONI terjun langsung melihat anak-anak yang latihan. Sebab untuk Porprov sendiri akan digelar pada bulan Oktober 2025 nanti, jadi tidak lama lagi," jelasnya.

Senada juga disampaikan Dewa Pratama Putra salah satu pengurus KONI Lahat, bahwa bibit-bibit muda Cabor Volley cukup banyak saat ini dan  mereka mengiatkan kegiatan baik di sekolah-sekolah maupun di kecamatan.

"Seleksi tetap akan ada nantinya, tapi bibit-bibit unggul ini memang harus dipersiapkan dari sekarang dari 24 Kecamatan dan 360 desa yang ada yang ada dikabupaten Lahat yang kedepanya mungkin kita adakan seleksi atlit putra dan putri nantinya untuk lebih intens lagi," tegasnya. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: