Bawaslu Lahat

DMI Lahat Kembali Gelar Safari Sholat Subuh Berjamaah, Kali ini Giliran Masjid Nurul Hidayah Tanjung Payang

DMI Lahat Kembali Gelar Safari Sholat Subuh Berjamaah, Kali ini Giliran Masjid Nurul Hidayah Tanjung Payang

DMI Lahat Kembali Gelar Safari Sholat Subuh Berjamaah, Kali ini Giliran Masjid Nurul Hidayah Tanjung Payang.-Foto: lahatpos.co-

Masjid di pinggir jalan, orang luar dapat mampir sholat berjamaah di masjid.

Apabila pengurusnya ramah, petugas sholatnya bagus, maka akan membawa nama baik masjid di mata masyarakat luar.

Ustadz Topan juga menyampaikan dalam mengajak orang ke masjid, hendaknya dilakukan dengan cara cara baik, utamakan dakwah dengan ilmu dan hikmah.

Sementara Ketua DKM Nurul Hidayah Tanjung Payang Karyadi mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum DMI Lahat bersilaturahi ke Masjid Nurul Hidayah Tanjung Payang.

Karyadi juga berharap DKM Nurul Hidayah dan DMI dapat bersinergi dalam hal program kegiatan. Karyadi berharap kehadiran DMI akan membantu memakmurkan masjid.*

Berita Baca Juga:

Dukung makmurkan masjid, DMI Lahat programkan Safari Subuh, kali ini giliran Masjid Agung Lahat

Program Safari Subuh dan Sosialisasi Dewan Masjid Indonesia terus berlanjut. Kali ini giliran Masjid Agung Lahat yang berada ditengah Kota Lahat, Sabtu 14 Juni 2024.

Ketua Umum DMI Kabupaten Lahat Jemmy Sandi memimpin langsung Program Safari Subuh dan Sosialisasi Dewan Masjid Indonesia ke Masjid Agung Lahat.

Seperti biasa, rangkaian Program Safari Subuh dan Sosialisasi diawali dari Sholat Subuh berjamaah, mengikuti wirid dan doa bersama.

Lalu, dilanjutkan acara Sosialisasi Dewan Masjid Indonesia yang disampaikan langsung Ketua Umum DMI Kabupaten Lahat Jemmy Sandi.

Dalam pengarahannya, Jemmy Sandi mengucapkan terima kasih kepada pengurus dan jamaah Masjid Agung Lahat menerima kehadiran pengurus DMI Kabupaten Lahat.

Saat ini sudah terbentuk struktur kepengurusan DMI Kabupaten Lahat.


Jamaah Masjid Agung Lahat mengikuti Safari Subuh dan Sosialisasi Dewan Masjid Indonesia Kabupaten Lahat.-Foto: lahatpos.co-

Salah satu program DMI Kabupaten Lahat adalah melakukan Safari Subuh yang diikuti pengurus DMI Kabupaten Lahat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: