Keberadaan SPKLU di PLN UP3 Lahat, Pemudik Mobil Listrik Nyaman Ngecas di PLN Muara Enim

Keberadaan SPKLU di PLN UP3 Lahat, Pemudik Mobil Listrik Nyaman Ngecas di PLN Muara Enim

Keberadaan SPKLU di PLN UP3 Lahat, Pemudik Mobil Listrik Nyaman Ngecas di PLN Muara Enim.-Foto: dok/lahatpos.co-

Lahatpos.co - Keberadaan SPKLU di PLN UP3 Lahat khususnya di ULP Muara Enim dirasakan bermanfaat bagi pemilik kendaraan listrik yang melintas atau yang berada di Muara Enim sekitarnya. Pemudik pengguna mobil listrik mengaku tenang dan nyaman saat melakukan perjalanan mudik tahun ini. 

Hal tersebut disampaikan oleh Bobby. Pemudik yang melakukan perjalanan dengan mobil listrik dari Jakarta ke Bengkulu ini mengaku, perjalanan mudiknya sangat lancar. Terlebih saat mengisi batre mobil listriknya di PLN Muara Enim.

“Alhamdulillah sudah tersedia charging mobil listrik di PLN Muara Enim. Sehingga perjalanan kami tidak terkendala. SPKLU di PLN sangat membantu pengguna mobil listrik seperti kami,” ujar pemilik mobil Hyundai Ioniq 5 ini.

Menurutnya, para pengguna mobil Listrik, baik yang berasal dari Pulau Jawa dan hendak ke Sumatera atau sebaliknya, saat ini tidak lagi ragu atau khawatir mencari tempat pengisian daya (charging) mobil listriknya.

Bobby mengungkapkan kesannya bahwa PLN menyiapkan SPKLU dan petugas dari PLN Muara Enim yang siaga dan sigap membantu serta menemani konsumen saat mengisi daya baterai mobil listriknya. 

“Cukup 20 menit saja saya isi dari 55% ke 100%.  Adanya SPKLU Fast Charging di Muara Enim dengan lokasi yang tepat sehingga pengisian daya mobil listrik bisa tercukupi sampai ke Kota Bengkulu. Terima kasih bapak-bapak PLN Muara Enim. Bapak-bapak sangat membantu dan menemani konsumen dengan sangat baik saat melakukan pengisian baterai EV. Disini juga tersedia posko mudik, sehingga kami bisa sambil istirahat," kata Bobby saat mengisi daya baterai.

Di bagian lain, Manager PLN UP3 Lahat, Teguh Aang Harmadi menyatakan, dalam menyambut mudik Hari Raya Idul Fitri 1445 H, SPKLU di Muara Enim telah dioperasikan untuk melayani pemudik pemilik kendaraan listrik yang melintas di Kabupaten Muara Enim.

"SPKLU dibangun sebagai partisipasi PLN dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik dengan menyiapkan sarana pendukung. Apalagi saat momen lebaran tahun ini. Pemudik yang menggunakan kendaraan listrik baik pada arus mudik maupun arus balik bisa memanfaatkan fasilitas yang PLN siapkan," kata Aang.

Pastikan Kesiapan Infrastruktur Kelistrikan selama Arus Mudik, General Manager PLN UID S2JB Pantau Langsung Posko SPKLU

Jajaran manajemen PLN Unit Induk Distribusi Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu (UID S2JB) dalam masa Siaga Idul Fitri 1445H telah melakukan kunjungan ke posko-posko siaga untuk memastikan kesiapan posko PLN dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Tidak hanya posko siaga, pemantauan langsung juga dilakukan terhadap Posko Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU).

Sebelumnya Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo, meninjau langsung kesiapan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di Rest Area 626B, Madiun, Jawa Timur, Sabtu (6/4). Hal ini sejalan dengan persiapan yang dilakukan PLN untuk memastikan kondisi infrastruktur pendukung kendaraan listrik dalam keadaan aman dan andal selama masa siaga Idul Fitri 1445 H.

“Pada mudik tahun-tahun sebelumnya, SPKLU hanya terdapat pada rest area tertentu saja. Sekarang, setiap rest area ada SPKLU yang siap melayani kebutuhan pemudik, ini adalah bukti bahwa PLN sangat siap mendukung peralihan pemudik dari kendaraan berbasis energi fosil ke energi listrik," kata Darmawan.

General Manager PLN UID S2JB, Adhi Herlambang didampingi Kepala Dinas ESDM, Hendriansyah, ST.,M.Si, dan Kepala Pengelola Rest Area 311A Jalan Tol Terpeka, Arief Mahmudi, melakukan pengecekan kesiapan Posko SPKLU, atau tempat pengisian daya mobil listrik, guna memastikan bahwa SPKLU di wilayah kerja PLN UID S2JB dalam kondisi prima.

“Kami lakukan kunjungan langsung ke lokasi SPKLU, salah satunya SPKLU Rest Area  Km 311A tol Kayuangung - Bakaheuni, untuk memastikan infrastruktur kami dalam kondisi prima dan siap mendukung kelancaran aktivitas mudik bagi para pengguna kendaraan listrik.” kata Adhi Herlambang, General Manager PLN UID S2JB.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: