Inilah Rahasia Kekompakkan Forum Jurnalis Lahat Bikin Organisasi yang Lain Ngiler

Inilah Rahasia Kekompakkan Forum Jurnalis Lahat Bikin Organisasi yang Lain Ngiler

Inilah Rahasia Kekompakkan Forum Jurnalis Lahat Bikin Organisasi yang Lain Ngiler.-Foto: dok/lahatpos.co-

Lahatpos.co – Forum Jurnalis Lahat (FJL), yang isinya adalah para jurnalis di Kabupaten Lahat terlihat kompak sekali. Kekompakkan itu terlihat dari berbagai kegiatan yang mereka gelar selalu sukses.

Di bulan Ramadhan ini, FJL sudah dua kali menggelar acara buka puasa bersama. Buka puasa dengan mengundang unsur pejabat Forkopimda Lahat, maupun bersama anak panti asuhan dan duafa.

Lalu, FJL juga membuat acara memberikan santunan kepada anak yatim piatu Panti Asuhan, berbagi paket sembako kepada dhuafa.

Tidak sampai disitu saja, di bulan suci yang penuh barokah ini, FJL sukses membagikan langsung paket sembako mulai dari pemulung, tukang becak, janda, lansia, marbot masjid, hingga disabilitas sejak lahir.

Belum lagi acara buka puasa bersama stakeholder yang lainnya.

FJL juga rutin menggelar acara baca doa dan yasinan setiap sebulan sekali.

Bahkan, pernah mendoakan keberangkatan haji Bupati Lahat bersama jamaah haji dari Lahat ke Makkah.

Pernah juga mendoakan kesembuhan Wakil Bupati Lahat yang saat itu dirawat di rumah sakit di Palembang.

Mendokan kesembuhan Kepala Dinas Kominfo, Statistik dan Persandian Lahat yang sempat dirawat di rumah sakit.

Banyak lagi kegiatan positif yang lainnya.

Lantas, apa rahasia kesuksesan FJL?

Ketua FJL Lili Hartati didampingi Sekjen Diansyah Putra berbagi tips.

Pertama, memelihara kekompakkan.

Kompak itu mahal. Apalagi memelihara dan menjaga kekompakkan bertahan lama.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: