Hadir di Kecamatan Merapi Timur Mantan Bupati Lahat Sampaikan Pesan Mendalam

Hadir di Kecamatan Merapi Timur Mantan Bupati Lahat Sampaikan Pesan Mendalam

Pengajian Isra'Mikraj di Desa Cempaka Wangi Kecamatan Merapi Timur --

LAHATPOS.CO, Merapi timur  -  Hadir di Kecamatan Merapi Timur mantan Bupati Lahat dua periode H Saifudin Aswari Riva'i SE berpesan kepada warga desa Cempaka Wangi agar menjaga kondusifitas di tempatnya masing-masing.

Dalam kesempatan itu H Saifudin Aswari Riva'i SE yang sekaligus anggota DPRD Provinsi Sumsel Dapil VII mengingatkan kepada warga Desa Cempaka Wangi untuk menjaga kerukunan kepada sesama warga sekitar, terlebih saat ini menjelang Pemilu yang tidak lama lagi.

"Sebentar lagi kita akan menyambut pesta demokrasi baik itu pemilihan presiden dan pemilihan legislatif, kita sambut pemilihan presiden dan pemilihan legislatif pada tanggal 14 Februari tahun 2024 mendatang dengan riang gembira" ujar H Saifudin Aswari saat menghadiri pengajian Isra'Mikraj di Desa Cempaka Wangi Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat. Sabtu 27 Januari 2024.

Dikatakan Aswari " Jangan berpikir yang tidak-tidak serta jangan terlalu banyak perbedaan, kalau saya punya prinsip.

"Berteman seumur hidup tapi Pilkada hanya 5 tahun sekali" Betul tidak ? Betul sambut para tamu undangan yang hadir.

Menurut Aswari,Jangan sampai pertemanan seumur hidup rusak oleh gara - gara Pilres atau Pileg atau Pilkada"

"Kita harus tetap bersatu untuk menjaga NKRI menjadi negara yang terbaik, negara yang paling rukun"

Karena kehadiran kita disini bukan untuk terpecah belah namun kehadiran kita di sini untuk menyatukan rasa sayang kita terhadap pejuang -pejuang kita yang sudah membesarkan nama Bangsa Indonesia.

"Siapapun yang akan menjadi Presiden nantinya, siapapun yang akan mewakili kita nanti baik di DPRD Kabupaten atau DPRD Provinsi adalah yang terbaik" tutupnya.

Sementara Kepala Desa Cempaka Wangi Setio Haryadi mengungkapkan bahwa momen ini adalah kegiatan pengajian rutin Isra'Mikraj yang dilaksanakan oleh masyarakat desa Cempaka Wangi.

"Dan alhamdulillah pengajian berjalan lancar dan masyarakat Desa Cempaka Wangi,Desa Lematang Jaya, dan Desa Tanjung Jambu kampung 4 yang hadir sangat antusias untuk menghadiri pengajian

Serta hadir juga bapak Saifudin Aswari yang jauh -jauh dari Palembang bisa sempat hadir untuk menghadiri undangan dari masyarakat Desa Cempaka Wangi.

Kegiatan Isra'Mikraj diisi dengan sambutan dari kepala desa Cempaka Wangi Setio Haryadi, dilanjutkan dengan Sambutan H Saifudin Aswari Riva'i.

Kemudian acara dilanjutkan dengan penampilan Hafizah cilik dari Desa Cempaka Wangi yang membawakan surat An-Naba dan dilanjutkan penampilan Marawis anak-anak dari Desa Cempaka Wangi.

Tak mau kalah bersaing tampil juga grup Marawis dari ibu-ibu desa Cempaka Wangi dan acara dilanjutkan dengan menghadirkan Kyai kondang Ahmad Husen dari Muara Harapan sebagai pengisi ceramah agama. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: