Pelantikan KPPS Pemilu 2024 Aroma PPPK, Baju Kemeja Putih Sepan Hitam

Pelantikan KPPS Pemilu 2024 Aroma PPPK, Baju Kemeja Putih Sepan Hitam

Pelantikan KPPS Pemilu 2024 aroma PPPK, baju kemeja putih sepan hitam.-Foto: dok/lahatpos.co-

Lahatpos.co - Pelantikan Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) Pemilu 2024 aroma PPPK.  Setiap anggota KPPS mengenakan baju kemeja putih, sepan celana hitam, dan sepatu hitam. Tambah mantap lagi, anggota KPPS laki laki mengenakan kopiah sebagai ciri khas bangsa Indonesia.

Seperti terlihat di Desa Tanjung Payang Kecamatan Lahat Selatan Kabupaten Lahat. PPS Tanjung Payang menggelar acara pelantikan KPPS.

Ada sebanyak 14 TPS di Tanjung Payang. Masing masing TPS terdapat 7 KPPS. Sehingga total KPPS yang dilantik sebanyak 98 orang anggota KPPS.

Pelantikan KPPS Tanjung Payang berlangsung di Gedung Serbaguna Desa Tanjung Payang.

Kades Tanjung Payang Sapri hadir pada acara tersebut. Hadir pula, Ketua PPK Lahat Selatan, Panwaslu Lahat Selatan, PPS Tanjung Payang, Babinsa, dan Perangkat Desa Tanjung Payang.

Dalam sambutannya, Kades Tanjung Payang Sapri menyampaikan selamat atas pelantikan KPPS Tanjung Payang. Selamat menjalankan tugas. 

Ia juga mengaku bangga, sebab Gedung Serbaguna Tanjung Payang sudah menjadi lokasi acara pelantikan KPPS. “Sebetulnya gedung ini belum 100 persen selesai diperbaiki. Tapi, alhamdulillah sudah dapat digunakan,” ujarnya.

Sebagai pemerintah desa, Sapri menyampaikan, siap membantu tugas KPPS sehingga Pemilu 2024 dapat berjalan baik dan lancar.

Ia juga mengimbau, agar KPPS menjaga kesehatan fisik dan stamina. Jalan tugas sesuai fungsinya. Ikuti petunjuk yang diatasnya.

Pelantikan KPPS Tanjung Payang dipimpin langsung oleh Ketua PPS Tanjung Payang Robby.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: