Bawaslu Lahat

Jadwal Debat Cawapres 2024, Lengkap Beserta Stasiun TV dan Tema Debat

Jadwal Debat Cawapres 2024, Lengkap Beserta Stasiun TV dan Tema Debat

Cawapres Pemilu 2024-sumber foto google-lahatposco

Lahatpos.co -Aroma Pemilu tahun 2024 sudah bisa dirasakan publik, terlebih pemilihan Capres dan Cawapres 2024 yang sudah lalu lalang di layar kaca dan media sosial rakyat Indonesia. 

Nah kali ini kita akan membagikan jadwal debat Cawapres 2024 yang akan dilaksanakan sebanyak lima kali. 

Sebagai informasi Debat pertama cawapres ini adalah debat kedua yang menjadi bagian rangkaian debat capres dan cawapres pada Pemilu 2024. Berdasarkan Peraturan KPU No. 15 tahun 2023 Pasal 50 Ayat (1), debat dilakukan sebanyak lima kali dengan rincian tiga kali debat untuk capres dan dua kali debat cawapres.

Debat capres dan cawapres menjadi tahapan penting bagi calon presiden maupun calon wakil presiden untuk menyampaikan visi dan misi dalam rencananya memimpin bangsa Indonesia. Debat ini juga merupakan tahapan yang harus dilalui sebelum bertanding pada pemilu 2024 mendatang. 

 

Dan berikut jadwal debat Cawapres 2024 lengkap beserta stasiun TV dan tema debat. 

Dilansir dari laman KPU, debat perdana cawapres 2024 dijadwalkan berlangsung pada hari ini, Jumat, 22 Desember 2023 pada pukul 19.00 WIB di Jakarta Convention Center (JCC). Debat cawapres malam ini juga akan disiarkan melalui stasiun televisi Trans TV, Trans7, CNN Indonesia, Kompas TV, dan BTV.

 

Tema Debat Pertama Cawapres 2024

Dilansir dari laman KPU, tema debat perdana cawapres 2024 adalah Ekonomi (ekonomi kerakyatan dan ekonomi digital), Keuangan, Investasi Pajak, Perdagangan, Pengelolaan APBN-APBD, Infrastruktur, dan Perkotaan.

 

Daftar Panelis Debat Pertama Cawapres 2024

Dilansir dari laman Radio Republik Indonesia, ada total sebelas panelis dalam debat perdana cawapres 2024 yang akan berlangsung malam ini. Kesebelas panelis ini nantinya yang akan merumuskan pertanyaan untuk ditujukan kepada ketiga cawapres pada pemilu 2024 yaitu Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka, dan Mahfud MD.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: lahatpos.co