Fokus Penanggulangan Banjir Desa Ini Bangun SPAL Lebih 100 Meter

Fokus Penanggulangan Banjir Desa Ini Bangun SPAL Lebih 100 Meter

Monitoring Evaluasi Dana Desa Kecamatan Merapi Barat di Desa Merapi --

LAHATPOS.CO, Merapi Barat  - Fokus  penanggulangan untuk atasi banjir merupakan prioritas pembangunan Desa Merapi dengan Dana Desa tahap dua tahun 2023. Hasil ini merupakan realisasi pengunaan Dana Desa tahap dua tahun 2023 yang dilakukan oleh tim Monitoring Evaluasi Kecamatan Merapi Barat.

"Dari hasil Monitoring Evaluasi tim Kecamatan Merapi Barat di Desa Merapi untuk desa Merapi pembangunan tahap dua dengan Dana Desa di titik beratkan untuk pembangunan Drainase/ Siring induk" Demikian disampaikan Sekcam Merapi Barat Dahrifagustian SP.MM saat pimpin langsung Monitoring Evaluasi Dana Desa tahap dua di Desa Merapi Kecamatan Merapi Barat, Rabu 11 Oktober 2023.

Dikatakan Sekcam, Untuk pembangunan  Drainase ini dibangun dengan panjang 135 meter yang terletak di dusun III  yang saat ini masih dalam pengerjaan.

"Untuk pembangunan Siring Induk ini yang saat ini masih dalam proses pengerjaan karena sesuai tahapan,dan yang terpenting adalah pengerjaan harus sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB) yang sudah jadi.

Dan dalam pengerjaannya karena masih dalam proses sehingga jika ada kekurangan dalam pembangunannya bisa segera diperbaiki.

Sekcam juga berpesan "Jangan sampai ada kekeliruan, jangan sampai yang di RAB tidak sama dengan yang dilapangan" Pesannya.

Dalam kesempatan pada itu Sekcam juga berpesan kepada pemerintah desa agar jika terdapat kekurangan alam pelaksanaan pembangunan agar segera melengkapi kekurangan yang ada baik fisik dan administrasi.Apalagi saat ini akan memasuki musim hujan sehingga  jika pembangunan sampai dimusim hujan kemungkinan pembangunan akan sedikit dapat terganggu".

Sekcam menyebut,Untuk pembangunan  Saluran Pembuangan Air Limbah (SPAL) atau siring induk ini dari hasil Monitoring tim Kecamatan sudah baik dan memang untuk saat ini masih belum selesai karena masih dalam proses pengerjaan" Pungkasnya

Sementara Kepala Desa Merapi melalui Sekdes Merapi Mirhansyah mengungkapkan, pembangunan siring induk ini memang prioritas untuk pembangunan Dana Desa tahap dua kali ini.Karena jika musim hujan jika sebelum di buat siring induk ini kondisi nya sering banjir di sebagian rumah warga,Nah di harapkan dengan adanya siring induk ini aliran air akan lebih lancar karena volume  siring nya juga sudah lumayan besar sehingga diharapkan tidak banjir lagi "ungkapnya (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: