Dandim Letkol Toni Oki Priyono Resmikan Perehaban RTLH di Kecamatan Merapi Barat Nih Lihat Rumahnya Yang Baru

Dandim Letkol Toni Oki Priyono Resmikan Perehaban RTLH di Kecamatan Merapi Barat Nih Lihat Rumahnya Yang Baru

Peresmian rehab RTLH di Desa Suka Cinta Kecamatan Merapi Barat --

LAHATPOS.CO, Merapi barat -  Dandim 0405 Lahat Letkol Inf Toni Oki Priyono S.I.P meresmikan pembangunan sarana MCK Besemah, serta peresmian perehaban Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Kecamatan Merapi Barat,Selasa 10 Oktober 2023.

Kegiatan ini merupakan dalam rangka peringatan HUT TNI ke-78.

Rumah dengan luas 4 x 9 meter tersebut merupakan milik Ponijan yang merupakan warga Desa Suka Cinta Kecamatan Merapi Barat Kabupaten Lahat yang saat ini sudah lebih baik dan bangunanya juga terlihat cukup kokoh.

Peresmian rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) dan Program Besemah tersebut dilaksanakan secara serentak dijajaran Korem 044 Garuda Dempo.

Kegiatan sebelumnya diawali dengan tatap muka bersama Pangdam II Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil melalui Video Confrence (Vidcon).

Kegiatan Bedah Rumah Tidak Layak Huni ( RTLH) dan Besemah merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI AD guna membantu mengatasi kesulitan masyarakat kurang mampu, sekaligus sebagai program unggulan Kodim 0405 Lahat.

Dandim 0405 Lahat Letkol Inf Toni Oki Priyono S.I.P menyampaikan rasa syukur atas kelancaran kegiatan perehapan RTLH ini.Dirinya juga  menuturkan bahwa RTLH tersebut merupakan salah satu kegiatan unggulan TNI AD yang digagas oleh bapak Kasad, Jendral TNI Dudung Abdurahman guna membantu mengatasi kesulitan masyarakat " ucapnya.

Lebih lanjut Dandim juga apresiasi yang sebesar-besarnya kepada anggota Kodim 0405 Lahat dan pihak yang terlibat membantu menyukseskan program rehab RTLH ini dengan waktu yang tepat sudah mampu menyelesaikan bedah rumah milik bapak Ponijan, sehingga menjadi rumah layak huni" ungkapnya.

"Semoga program RTLH dan Baksos di desa Suka Cinta ini bisa bermanfaat untuk masyarakat sekitar dan terutama untuk bapak Ponijan yang rumah nya sudah lebih baik dan juga program ini bisa menjadi amal kebaikan untuk kita semua" Harapnya.

Disamping kegiatan peresmian RTLH juga dirangkaikan dengan berbagai kegiatan Bhakti Sosial diantaranya pembagian sembako kepada warga kurang mampu, pelayanan kesehatan gratis, kemudian pemberian batuan kepada keluarga anak yang terdampak Stunting serta diselenggarakan pula Bakti Sosial Donor Darah yang bekerjasama dengan PMI Kabupaten Lahat.

Hadir juga pada kegiatan tersebut Kasdim 0405 Lahat Mayor Inf Sugeng Purwadi, Ketua Persit KCK Cab XVI Dim 0405 Lahat Ny. Toni Oki Priyono beserta pengurus, para Perwira Staf, Danramil Merapi dan Anggota Kodim 0405 Lahat, Kapolsek Merapi AKP Husen Achmad SH,Camat Merapi Barat yang di wakili Kasi Yanum Dinda, Perwakilan Kejaksaan Negeri Kabupaten Lahat, Kades Suka Cinta Rudiansah, Kepala PRKPP Kabupaten Lahat dan undangan (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: