Bawaslu Lahat

Musim Kemarau Sulit Air, Ini Prioritas Pembangunan Desa Cempaka Wangi

Musim Kemarau Sulit Air, Ini Prioritas Pembangunan Desa Cempaka Wangi

Monev Kecamatan Merapi Timur didesa Cempaka Wangi --

LAHATPOS.CO,Merapi timur  -  Pengadaan sarana air bersih masih menjadi prioritas utama pemerintah desa Cempaka Wangi untuk pengadaan air bersih bagi warganya

Hal ini terungkap dari hasil Monev Monitoring Evaluasi Dana Desa tahap dua  Kecamatan Merapi Timur didesa
Cempaka Wangi Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat Senin 25 September 2023.

Kepala desa Cempaka Wangi Setio Haryadi menjelaskan untuk pembangunan fisik desa Cempaka Wangi dengan Dana Desa Tahap dua tahun 2023 diprioritaskan untuk pembangunan Tower Air Bersih dilingkungan 3 dengan kapasitas sebesar 21.600 liter dan nantinya air yang diambil berasal dari Dam kemudian ditampung di tower dan disalurkan ke rumah warga dan alhamdulillah Dam ini  biasanya tidak kering sehingga bisa dimanfaatkan meski musim kemarau seperti saat ini " Jelas Setio.

"Memang untuk desa Cempaka Wangi kebutuhan air bersih masih menjadi kendala didesa Cempaka Wangi hingga saat ini, terlebih saat masih musim kemarau sehingga warga cukup kesulitan untuk mencari air bersih"

"Hingga saat ini untuk sumur bor saja  masih belum ada air bahkan jika di bor yang muncul bukannya air malah yang keluar gas "katanya

Dan semoga bangunan yang sudah dibangun yaitu tower air ini bisa digunakan dan bermanfaat untuk masyarakat desa Cempaka Wangi" Terangnya.

Sementara Camat Merapi timur yang diwakili Kasi Ekobang Yulius Putra SE.MM
mengungkapkan dari  hasil Monitoring Evaluasi Dana Desa tahap dua
didesa Cempaka Wangi sudah terealisasi 90 persen.

"Di desa Cempaka Wangi  alhamdulillah Dana Desa tahap dua sudah terealisasi 90 persen dan untuk laporan adminitrasi juga baik.Selain itu juga untuk ketahanan pangan juga sudah terealisasi yaitu pengadaan bibit buah yang akan dibagikan kepada masyarakat.

Selain pembangunan fisik didesa Cempaka Wangi yang sudah terealisasi seperti penyaluran BLT-DD,Posyandu, operasional guru ngaji,operasional guru PAUD, posyandu,KPM, Operasional desa (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: