Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Minta Bimbingan Kapolda Sumsel

Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Minta Bimbingan Kapolda Sumsel

Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin saat silahturahmi dengan Kapolda Sumatera Selatan.-Foto : dok/lahatpos.co-

PALEMBANG, Lahatpos.co - Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin silaturahimi dengan Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel) Irjen Pol A Rachmat Wibowo di Rumah Dinas Kapolda Sumsel, kemarin.

Tujuan dari silaturahmi tersebut, tidak lain untuk meminta bimbingan dan arahan dalam menjalankan tugasnya selaku Pj Bupati Empat Lawang.

Menurut Fauzan, tanggung jawabnya selaku Pj Bupati Empat Lawang, di masa mendatang akan mencakup kesuksesan Pemilu dan Pilkada Gubernur dan Bupati di Kabupaten Empat Lawang.

"Yah, itu benar, saya sudah silaturahmi dengan pak Kapolda, untuk meminta bimbingan dan arahan itu tidak ada salahnya, lebih baik banyak bertanya agar tidak salah langkah," ungkap Fauzan.

Dirinya, lanjut Fauzan, juga menyampaikan niatnya untuk meningkatkan kualitas pelayanan dan keamanan di Kabupaten Empat Lawang. 

Sebab dirinya ingin melibatkan berbagai pihak, termasuk Wakil Gubernur dan Ketua DPRD Sumsel, untuk mencapai tujuan ini.

"Ada banyak bimbingan dan arahan baik dari Wakil Gubernur maupun Ketua DPRD Sumsel. kemarin saya mendapatkan bimbingan dan arahan langsung dari pak Kapolda Sumsel," ujarnya.

Pertemuan ini ditambahkan Fauzan, mencerminkan komitmen Pj Bupati Empat Lawang dalam menjaga stabilitas dan keamanan selama proses pemilu mendatang. 

"Dengan dukungan dan bimbingan dari berbagai pihak, kita berharap Empat Lawang dapat menghadapi Pemilu 2024 dengan sukses dan aman," harapnya.*

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: