Jamaah Haji Lahat Ziarah ke Pemakaman Ma’la dan Masjid Jin

Jamaah Haji Lahat Ziarah ke Pemakaman Ma’la dan Masjid Jin

Jamaah haji Lahat saat berkunjung ke Masjid Jin.--

LAHATPOS.CO, Mekkah - Jamaah haji Lahat kloter 13 PLM mengikuti ziarah ke pemakaman Ma’la dan Masjid Jin. Dua lokasi ini tidak jauh dari Masjidil Harom sekitar 1,5 kilometer, kemarin. 

Selama ziarah, jamaah haji tidak mengenakan pakaian ihrom. Jamaah haji berpakaian biasa seperti layaknya berada di tanah suci Mekkah.


Jamaah haji Lahat melakukan ziarah ke Pemakaman Ma'la.

Pimpinan Kelompok Bimbingan Ibadah Haji dan Umroh (KBIHU) Assalam Lahat, HM Rommy Oktarius Lc mengungkapkan, ziarah ke pemakaman Ma’la dan Masjid Jin sebagai upaya mengenalkan kepada jamaah haji terhadap lokasi lokasi yang memiliki nilai sejarah bagi perjalanan agama Islam.

Terutama sejak jaman Nabi Muhammad SAW. Pemakaman Ma’la ini istimewa, karena sudah ada sejak jaman Rasulullah.

BACA JUGA:Ibu yang Beli Emas 180 Gram Pulang dari Naik Haji Mekkah Berhadapan dengan Bea Cukai

Keistimewaan pemakaman Ma’la ada pada hadits riwayat Ibnu Abbas bahwa Nabi Muhammad bersabda, “Sebaik-baik pemakaman adalah makam penduduk Mekkah (Ma’la).” (HR al Bazzar). 

Pemakaman Ma’la atau Jannatul Ma’la dalam bahasa Arab berarti tanah yang tinggi. 


--

Terdapat beberapa keluarga Nabi Muhammad yang dimakamkan di Ma’la. Sang istri Rasulullah, Khadijah, ibunda Rasulullah Aminah, anaknya Qasim dan Abdullah, Paman Rasulullah Abu Thalib, serta Kakek Rasulullah Abdul Muthalib. 

Lokasi makam Khadijah berada di ujung yang lokasinya lebih tinggi dibanding dengan makam yang lain. 

BACA JUGA:Pria ini Berbagi 6 Kelebihan Kerja di Australia

Tidak ada nisan bertuliskan namanya, hanya terdapat area yang dibatasi dengan pagar warna putih. 

Kawasan Ma’la dikelilingi tembok berpadu jeruji besi yang mempunyai tinggi sekitar 1-1,5 meter. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: