Pengurus ICMI Orda Lahat Doakan Keberangkatan Haji Bupati Lahat dan Istri
Foto bersama pengurus ICMI Orda Lahat bersama Bupati Lahat Cik Ujang SH dan Wakil Bupati Lahat H Haryanto SE MM.--
Lahat, Lahatpos.co – Pengurus Ikatan Cendekiawan Muslim se-Indonesia (ICMI) Orda Kabupaten Lahat menghadiri acara doa bersama dan syukuran keberangkatan haji Bupati Lahat Cik Ujang SH dan Ketua TP PKK Lidyawati Cik Ujang S Hut MM.
Ketua ICMI Orda Kabupaten Lahat Feriansyah Eka Putra ST MM mengungkapkan, keluarga besar ICMI Orda Kabupaten Lahat, turut serta mendoakan keberangkatan haji Bupati Lahat dan Istri, agar selama dalam menjalankan rangkaian ibadah haji dapat berjalan lancar.
Kemudian, selesai melaksanakan rangkaian haji, Bupati Lahat dan Istri dapat pulang kembali ke tanah air, khususnya Kabupaten Lahat, dengan memperolah haji yang mabrur dan mabruroh.
“Kami atas nama pribadi maupun pengurus ICMI Orda Kabupaten Lahat mengucapkan selamat menunaikan ibadah haji kepada Bapak Bupati Lahat dan Ibu Lidyawati Cik Ujang,” ujar Feriansyah Eka Putra ST MM.
BACA JUGA:Ada Menantu Herman Deru Syamsudin bersama Rombongan Jemaah Haji Lahat
Feriansyah Eka Putra juga berharap agar Bupati Lahat dan Ketua TP PKK Kabupaten Lahat dapat mendoakan di tanah suci, untuk pembangunan Kabupaten Lahat agar semakin sejahtera, maju, dan bercahaya.
Sementara Bupati Lahat Cik Ujang SH menyampaikan, doa bersama dan tasyakuran ini untuk Bupati Lahat dan istri menunaikan rukun Islam yang kelima naik haji.
Jika tidak ada kendala, Bupati dan istri akan berangkat ke tanah suci pada hari Minggu, 18 Juni 2023.
Sebelumnya, Bupati Lahat Cik Ujang dan istri telah melaksanakan ibadah umroh tahun 2016. Sewaktu masih menjadi anggota DPRD Kabupaten Lahat.
BACA JUGA:Jemaah Haji Lahat Telah Selesaikan Umroh Pertama
Setelah itu mendaftar haji, dan alhamdulillah keberangkatan haji 2023 ini, Bupati dan istri mendapatkan panggilan berangkat.
Bupati Lahat Cik Ujang SH menyampaikan rasa bangga kepada tamu undangan yang hadir memberikan doa dan syukuran ini. Jaga terus silaturahmi dan komunikasi. Atas nama keluarga besar, Bupati Lahat mengucapkan permohonan maaf apabila ada salah dan khilaf.
“Atas nama keluarga, saya mengucapkan terima kasih banyak atas kehadiran bapak ibu hadirin sekalian,” ucapnya.
Bupati yakin dan percaya bapak ibu banyak kesibukan, namun karena sudah ada undangan Pak Bupati, maka menyempatkan diri untuk menghadiri undangan ini.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: