puasa mui lahat

Pembinaan Rutin TP PKK Kecamatan Merapi Timur sekaligus Zoom Meeting Bersama TP PKK Provinsi Sumsel

Pembinaan Rutin TP PKK Kecamatan Merapi Timur sekaligus Zoom Meeting Bersama TP PKK Provinsi Sumsel

Camat Merapi Timur, Ketua TP PKK Kecamatan Merapi Timur, bersama seluruh Kepala Desa dan Ketua TP PKK se Kecamatan Merapi Timur.-Foto : Purwanto/lahatpos.co-

MERAPI TIMUR, LAHATPOS.CO - TP PKK Kecamatan  Merapi Timur gelar kegiatan pembinaan rutin bersama TP PKK  desa se-Kecamatan Merapi Timur. Sekaligus zoom meeting bersama Tim Penggerak PKK Provinsi Sumsel.

Mengangkat tema TePak SongKet (Temu Sapa Kader, Songsong Keluarga Tangguh) Edisi - 1 tahun 2023, yang mempunyai tema "Tingkatkan Kapasitas Kader PKK dalam melakukan Perencanaan Kegiatan 10 Program Pokok PKK"

Ketua TP PKK Kecamatan Timur Ririn Novita Sari Edeales saat di konfirmasi lahatpos.co Rabu 18 Agustus 2022 mengungkapkan, di awal tahun 2023 ini TP PKK Kecamatan Merapi Timur adakan silaturahmi dengan TP PKK desa se-Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat.

Sekaligus zoom meeting bersama Tim Penggerak PKK Provinsi Sumsel dengan tema TePak SongKet (Temu Sapa Kader, Songsong Keluarga Tangguh) Edisi - 1 tahun 2023, ungkapnya.


--

BACA JUGA:Pemerintah Desa Muara Lawai Sigap, ini yang Dikerjakan

Selain itu, tambah Ririn, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi dengan TP PKK desa se-Kecamatan Merapi Timur yang juga bertepatan dengan arisan rutin bulanan TP PKK Kecamatan.

Selain itu juga kegiatan arisan rutin ini untuk mengawali kegiatan TP PKK  Kecamatan Merapi Timur di tahun 2023 ini. 

“Semoga di awal tahun 2023 ini TP PKK Kecamatan Merapi Timur dapat lebih baik lagi serta silaturahmi yang sudah terjalin selama ini tetap terjaga dan semakin kompak,” ungkapnya. 

Hadir juga Camat Merapi Timur Edeales Pokal S, STP MM, Sekcam Merapi Timur Lan Irwansyah Abadi SE MM seluruh kepala desa se Kecamatan Merapi Timur serta TP PKK desa se-Kecamatan Merapi Timur. (*)


--

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: lahatpos.co