Sertijab Camat Pulau Pinang, Ini Pesan Erlambang kepada Aria Pulun

Sertijab Camat Pulau Pinang, Ini Pesan Erlambang kepada Aria Pulun

Serah Terima Jabatan (Sertijab) Camat Pulau Pinang yang lama, Drs Erlambang MM kepada Camat Pulau Pinang yang baru Aria Pulun SE berlangsung tertib dan lancar, Senin 19 Desember 2022.--

PULAU PINANG, LAHATPOS.CO - Serah Terima Jabatan (Sertijab) Camat Pulau Pinang yang lama, Drs Erlambang MM kepada Camat Pulau Pinang yang baru Aria Pulun SE  berlangsung tertib dan lancar,  Senin 19 Desember 2022.

Camat Pulau Pinang yang lama Drs Erlambang MM menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua rekan kerja di kantor Camat Pulau Pinang yang sudah terjalin selama ini.  

Yang telah mendukung, memberikan support selama 1,5 tahun menjabat.

“Kami juga mohon maaf jika selama bergaul dengan rekan rekan semua, juga para kades jika terdapat banyak kesalahan baik yang sengaja maupun yang tidak sengaja. Kita doakan dengan kepemimpinan yang baru. Semoga Kecamatan Pulau Pinang dapat lebih maju dan berkembang lagi," ungkapnya. 

BACA JUGA:Desa Payo Salurkan Dana BLT-DD Tahap Keempat, Ini Pesan Kades Payo

Sementara itu Camat Pulau Pinang yang baru Aria Pulun SE, mengucapkan terima kasih kepada Camat Pulau Pinang yang lama atas semua prestasi yang telah ditorehkan untuk Kecamatan Pulau Pinang. 

Aria Pulun menyebut ada dua kategori yang ditinggalkan oleh Pak Erlambang yaitu, ada ringan dan berat. 

Yang berat dan sulit kami jalankan yaitu selama 1,5 tahun bertugas di Pulau Pinang sudah banyak prestasi yang ditorehkan oleh Pak Erlambang, sehingga dengan prestasi tersebut mungkin cukup berat dan sulit bagi kami untuk bisa mendapatkan prestasi yang serupa, untuk mempertahankan saja mungkin sulit. 

Dan yang ringan, ibarat jalan yang sudah bersih, kami tinggal lalui jalani saja. 

BACA JUGA:Pacaran Dua Bulan, Penjual Pulsa di Lahat Diduga Disetubuhi Tukang Tambal Ban

 "Baik itu dari disiplin pegawai, kami tinggal  jalani saja,  karena sudah dibentuk oleh Camat sebelumnya dan kami sekarang tinggal menjalankan saja," ujar Aria Pulun.

Dalam kesempatan itu Camat yang baru Aria Pulun SE mengharapkan dukungan dan kerjasama dari semua pihak agar bisa bersinergitas dengan Kecamatan Pulau Pinang. 

"Kami mohon dukungan penuh, kerjasama dengan unsur Tripika juga dari jajaran kantor Camat Pulau Pinang, Kades Kades, dan semua unsur yang ada di Kecamatan Pulau Pinang khususnya, dan Kabupaten Lahat pada umumnya sehingga visi misi pak Bupati untuk Lahat Bercahaya dapat tercapai,” pungkasnya. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: