Pemprov Sumsel akan Beri Bantuan Hukum kepada Keluarga Alm MM, Santri Ponpes Gontor Meninggal Dunia

Gubernur Sumsel H Herman Deru menyambangi kediaman orang tua alm AM.-Foto : Humas Pemprov Sumsel-
BACA JUGA:PLN UP3 Lahat ULP Tebing Tinggi Jalin Kerjasama dengan Kepolisian Resor Empat Lawang
"Jangan sampai semerta-merta menyalahkan Ponpesnya," tuturnya.
Bahkan Herman Deru mengungkapkan, jika kedepannya Soimah dan keluarga membutuhkan bantuan, dirinya memberikan keluasan untuk keluarga Soimah menemui dirinya secara langsung.
"Kita serahkan kepada pihak hukum dan saya turut berbelasungkawa. Untuk bantuan, kapan pun dan dimanapun saya siap. Ke rumah pun boleh jika memang perlu bantuan," tandasnya.
Sementara itu ibu alm AM, Soimah atas nama sekeluarga besar menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada Gubernur Herman Deru dan jajaran yang telah memberikan kepedulian dan perhatiannya.
BACA JUGA:Persiapan Sambut Kedatangan Danrem 004/Garuda Dempo, Tripika Merapi Barat Gelar Baksos Kebersihan
"Terima kasih kepada pak Gubernur Herman Deru yang sudah menawarkan bantuan pendampingan hukum agar permasalahan ini dapat segera diselesaikan dan juga sudah berkunjung ke rumah kami dan turut berbelasungkawa atas kepergian anak kami," ungkap Soimah.
Untuk diketahui meninggalnya AM di Ponpes Gontor akhir Agustus lalu, menyita perhatian publik tak terkecuali Gubernur Sumsel Herman Deru.
Kasus ini tengah ditangani oleh Polres Ponorogo. Bahkan Kapolres Ponorogo AKBP Catur Cahyono Wibowo mengakui pihaknya tengah mendalami motif dugaan penganiayaan terhadap AM.
Sedangkan pihak Pesantren Gontor juga telah menegaskan akan kooperatif memberikan informasi secara terbuka untuk mengungkap kasus yang menimpa Alm AM. (*)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: