Pemda Lahat

Akan Ada Musyawarah Lanjutan di Desa Muara Temiang

Akan Ada Musyawarah Lanjutan di Desa Muara Temiang

LAHAT, LAHATPOS.CO – Akan ada musyarawah desa lanjutan. Kepala Desa Muara Temiang Sefta Hariyanto, menjelaskan untuk hasil musyawarah desa (musdes) perencanaan pembangunan tahun anggaran 2023 yang akan datang Desa Muara Temiang Kecamatan Merapi Barat. Belum bisa menetapkan keputusan. 

Karena masih menunggu PMK (Peraturan Menteri Keuangan) dan Menteri Desa terhadap penggunaan dana desa. Apakah memang peraturan untuk saat ini tetap sama, ataukah ada perubahan.

“Karena kita tidak mau hasil musyawarah yang telah disepakati, ternyata berubah, karena adanya perubahan peraturan,” terangnya, Kamis (30/06/2022). 

Termasuk rencana pembangunan yang akan dilaksanakan di Desa Muara Temiang. "Kami contohkan untuk Pembangunan Saluran Pembuangan Air Limbah (SPAL). Misalnya, itukan juga harus ijin dulu, dengan masyarakat. Terutama dengan pemilik lahan. Apakah masyarakat akan bersedia untuk menghibahkan atau tidak, sehingga dalam musyawarah ini, kami belum ada kesimpulan yang dapat disepakati. Kami akan tinjau terlebih dulu ke lapangan,” jelasnya.

BACA JUGA:Kades Arahan Punya Program ‘Cete’

BACA JUGA:Desa Jadian Baru Mulak Sebingkai Menggelar Musdes

Semua usulan yang masuk, semua akan kami tampung. “Selanjutnya kami akan bahas. Kami musyawarahkan lagi untuk lebih lanjut, usulan mana yang menjadi skala prioritas,” ujarnya.

Camat Merapi Barat, Sumarno SE MSi melalui Kasi Ekobang Anton Akbar mengatakan, untuk usulan tahun depan, apapun usulan, silahkan disampaikan, akan ditampung. “Jumlah usulan tidak terbatas, bisa fisik ataupun non fisik, namun baiknya juga diarahkan untuk pemberdayaan. Namun sekali lagi ya, tergantung dari masyarakat,” imbaunya.

Hadir Ketua BPD Desa Muara Temiang Pander Hijen Apriansyah SE, Babinsa, Tokoh Masyarakat, LPM, dan undangan. (*)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: