Bunda PAUD Kabupaten Lahat Hj Lidyawati Cik Ujang Dukung Transisi PAUD ke SD

Senin 11-09-2023,07:53 WIB
Reporter : Dian
Editor : Dian

LAHATPOS.CO, Lahat - Merdeka Belajar telah diluncurkan Kemdikbudristek mendorong transisi pembelajaran jenjang PAUD ke SD yang menyenangkan. Komitmen dari Bunda PAUD kecamatan, kelurahan dan desa dan organisasi mitra di Kabupaten Lahat pun digelorakan dalam mendukung gerakan transisi. 

Bunda PAUD Kabupaten Lahat Hj Lidyawati Cik Ujang SHut MM mengatakan, bahwa gerakan transisi ini bertujuan untuk memastikan bahwa anak-anak usia dini yang tidak berkesempatan mengikuti PAUD dapat memiliki hak yang sama untukbdibina dan mendapatkan kemampuan fondasi ataubkemampuan dasar secara menyeluruh. 

Sambungnya, dengan demikian, anak memiliki keterampilan, kemampuan, danbkematangan yang holistik. Hj Lidyawati mengajak mari bersama sukseskan. Semoga gerakan ini dapat terus berlanjut dan menciptakan suasana belajar yang positif. "Sebagai kenangan indah bagi anak-anak kita." terangnya saat menghadiri acara yang diselenggarakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan yang bekerjasama dengan Bunda PAUD Kabupaten Lahat, kemarin.

Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Lahat, Drs H Suhirdin MM dalam sambutannya menyampaikan, bahwa usia dini merupakan periode penting dalam proses tumbuh kembang peserta didik dan membangun fondasi pengetahuan, keterampilan, serta karakter yang dibutuhkan sebagai bekal kehidupan.

"Saya menyambut baik untuk menerapkan gerakan transisi PAUD ke SD yang menyenangkan. Gerakan ini sebagai upaya dalam menjaga keselarasan pendidikan anak dari PAUD ke SD sehingga proses peralihan dapat berjalan lancar dan baik," terang Suhirdin.*

 

Kategori :