Kenal Pamit Kapolres Lahat yang Lama dan yang Baru

Selasa 24-01-2023,13:43 WIB
Reporter : Dian
Editor : Dian

LAHAT, LAHATPOS.CO - Bertempat di gedung Kesenian Lahat telah berlangsung acara kenal pamit jabatan Kapolres Lahat dari AKBP Eko Sumaryanto SIK MSi kepada AKBP S Kunto Hartono SIK MT, Senin 23 Januari 2023, pukul 23.00 WIB. 

Hadir dalam pelaksanaan acara tersebut Bupati Lahat Cik Ujang SH, Dandim 0405 Lahat Letkol Inf Toni Oky Priyono SIP, Wabup Lahat H Haryanto MM, Sekda Lahat, Sekda Empat Lawang, Komandan Secaba, Komandan secara Dodik Lahat, Kajari yang diwakiki, Ketua Pengadilan Negeri yang diwakili, Kepala BRI, para pengusaha dan tamu tekanan lainya. 

Dalam sambutanya AKBP Eko Sumaryanto, disampaikan Kasubsi Penmas Humas Polres Lahat Aiptu Lispono SH mengucapkan banyak berterima kasih kepada Bupati Lahat dan jajaran, rekan rekan Forkopimda dan seluruh tamu undangan lainya.

Atas kerjasama dan dukungan selama saya menjabat Kapolres Lahat.

BACA JUGA:Gara-gara Judi Slot Domino, ABG Lahat Bobol Warung

Sekarang saya sudah pindah tugas di tempat yang baru.

Mohon maaf kalau selama bergabung ada kesalahan baik yang saya sengaja ataupun tidak sengaja. 

Sekalian saya mohon pamit dan minta doa kepada rekan rekan semua semoga tugas yang saya emban jadi amanah. 

Sambutan Kapolres Lahat AKBP S Kunti Hartono SIK MT, melalui Bapak Bupati Lahat, saya mohon bergabung menjadi warga baru di Lahat.

BACA JUGA:Hadir Di Tengah Masyarakat, Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Lahat Serahkan Bantuan

Mohon dukungan atas program lanjutan yang telah dibuat oleh bapak Eko.

Insa Allah akan saya dukung juga program pemerintah pusat dan daerah serta program rekan rekan Forkopimda lainya.

Sebagai warga baru saya permisi dan saya pinta jangan ada jenjang diantara kita, baik itu dari Pemda, Kodim, Kejaksaan, Pengadilan serta instansi terkait lainya. 

Sambutan Bupati Lahat Cik Ujang SH, selamat kepada AKBP Eko Sumaryanto SIK MSi yang mendapat promosi jabatan baru sebagai Wadansat Brimob Polda Sumsel.

BACA JUGA:Bupati Lahat Tinjau Lokasi Kebakaran di Desa Kapitan Kecamatan Suka Merindu

Kategori :