Melihat Daftar Hari Libur, Tanggal Merah dan Peringatan di Bulan Agustus 2024, Salah satunya Penuh Sejarah

Melihat Daftar Hari Libur, Tanggal Merah dan Peringatan di Bulan Agustus 2024, Salah satunya Penuh Sejarah

Daftar Hari Libur, Tanggal Merah Dan Peringatan Bulan Agustus 2024-sumber foto google-lahatposco

Lahatpos.co – saat ini kita berdiri di tanggal 26 juli 2024, yang artinya dalam beberapa hari kedepan kita akan berjumpa dengan Bulan Penuh sejarah bagi masyarakat Indonesia, yakni bulan agustus.

Melansir dari berbagai sumber, selain hari kemerdekaan republik Indonesia, berikut Daftar Hari Libur, Tanggal Merah Dan Peringatan Bulan Agustus 2024.

Selain peringatan HUT RI tersebut, tak ada lagi tanggal merah, libur nasional dan cuti bersama di bulan Agustus 2024.

Adapun sisa libur tanggal merah libur nasional tahun ini adalah :

16 September 2024: Maulid Nabi Muhammad SAW

25 Desember 2024: Hari Raya Natal

26 Desember 2024: Cuti Bersama Hari Raya Natal

Peringatan HUT ke-79 RI menggunakan tema besar "Nusantara Baru, Indonesia Maju". Tema sekaligus slogan peringatan HUT ke-79 RI ini menandakan makna penting peringatan tahun ini. HUT ke-79 RI merupakan momen penyambutan Ibu Kota baru, Nusantara, serta menjadi tahun perpindahan tongkat estafet kepemimpinan presiden. HUT ke-79 RI juga merupakan sebuah batu loncatan besar bagi Indonesia, karena mengalami tiga transisi penting, yaitu:

Menyongsong Ibu Kota baru,
Pergantian pemimpin, serta
Indonesia Emas 2045.
Selain peringatan Hari Kemerdekaan RI, di bulan Agustus juga terdapat sejumlah hari peringatan penting. Misalnya saja peringatan Hari Veteran dan Hari Pramuka.

Peringatan Hari Besar Nasional Bulan Agustus 2024
Berikut ini daftar hari penting atau hari besar di bulan Agustus yang dirangkum detikJabar. Hari-hari besar atau hari penting ini memang tidak dijadikan libur nasional, namun biasanya diperingati sebagai momen khusus yang diperingati dengan berbagai cara dan kegiatan.

5 Agustus 2024: Hari Dharma Wanita
8 Agustus 2024: Hari Ulang Tahun ASEAN
10 Agustus 2024: Hari Veteran Nasional
10 Agustus 2024: Hari Konservasi Alam Nasional
10 Agustus 2024: Hari Kebangkitan Teknologi Nasional
10 Agustus 2024: Hari Veteran Nasional
10 Agustus 2024: Hari Konservasi Alam Nasional
14 Agustus 2024: Hari Pramuka (Praja Muda Karana)
18 Agustus 2024: Hari Konstitusi Republik Indonesia
19 Agustus 2024: Hari Departemen Luar Negeri Indonesia
21 Agustus 2024: Hari Maritim Nasional
24 Agustus 2024: Hari Ulang Tahun TVRI
24 Agustus 2024: Hari Anak Jakarta Membaca
25 Agustus 2024: Hari Perumahan Nasional
Hari Besar Internasional Bulan Agustus 2024
Selain peringatan hari besar nasional, di bulan Agustus juga ada sederet peringatan internasional. Ada peringatan apa saja?

1 Agustus 2024: Hari Asi Sedunia
6 Agustus 2024: Hari Peringatan Bom Hiroshima-Nagasaki
7 Agustus 2024: Hari Persahabatan Internasional
8 Agustus 2024: Hari Tanpa Batas Universal & Internasional
8 Agustus 2024: HUT ASEAN
9 Agustus 2024: Hari Internasional Masyarakat Adat Sedunia
10 Agustus 2024: Hari Biodiesel Internasional
12 Agustus 2024: Hari Pemuda Internasional
12 Agustus 2024: Hari Gajah Sedunia
13 Agustus 2024: Hari Remaja Internasional
13 Agustus 2024: Hari Orang Kidal Internasional
19 Agustus 2024: Hari Fotografi Sedunia
23 Agustus 2024: Hari Internasional untuk Mengenang Perdagangan Budak & Penghapusannya
30 Agustus 2024: Hari Anti Penghilangan Paksa Internasional
Itu dia informasi tentang tanggal merah, Hari Libur dan peringatan nasional-internasional yang perlu kamu tahu. Semoga bermanfaat.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: lahatpos.co