Selain Tahun Baru Islam, Berikut Rincian Tanggal Merah dan Hari Libur Bulan Juli 2024, Informasi Penting

Selain Tahun Baru Islam, Berikut Rincian Tanggal Merah dan Hari Libur Bulan Juli 2024, Informasi Penting

juli 2024 -sumber foto google-lahatposco

Lahatpos.co - Rincian Tanggal Merah dan Hari Libur Bulan Juli 2024.

Hari ini kita berdiri di tanggal 27 juni 2024, yang artinya sebentar lagi kita akan berjumpa dengan bulan Juli 2024.

Melalui artikel ini kita akan memberikan kamu sebuah informasi Rincian Tanggal Merah dan Hari Libur Bulan Juli 2024 yang bisa kamu jadikan bahan referensi.

Berdasarkan SKB 3 Menteri yang sudah ditetapkan, hanya ada 1 tanggal merah dalam rangka libur nasional di bulan Juli 2024. Berikut perincinanya:

Minggu, 7 Juli 2024: Tahun Baru Islam atau Tahun Baru Hijriah.

Kendati demikian, Tahun Baru Islam tersebut bertepatan dengan hari Minggu. Artinya, tidak ada tanggal merah selain di akhir pekan sepanjang Juli 2024.

Pemerintah juga tidak menetapkan cuti bersama dalam perayaan Tahun Baru Islam 2024.

Meskipun begitu, total ada 4 tanggal merah dalam rangka libur akhir pekan yang bisa dinikmati sepanjang Juli 2024. Berikut rinciannya:

Minggu, 7 Juli 2024: Libur akhir pekan & Libur nasional Tahun Baru Hijriah/Tahun Baru Islam 1446 H

Minggu, 14 Juli 2024: Libur akhir pekan

Minggu, 21 Juli 2024: Libur akhir pekan

Minggu, 28 Juli 2024: Libur akhir pekan.

 

Sisa tanggal merah dan cuti bersama 2024

Setelah Juli 2024, sisa tanggal merah atau libur nasional hingga akhir tahun 2024 adalah 3 hari yang tersebar di bulan Agustus, September, dan Desember.

Mengacu pada SKB 3 Menteri, berikut sisa tanggal merah sepanjang 2024:

Sabtu, 17 Agustus 2024: Hari Kemerdekaan RI

Senin, 16 September 2024: Maulid Nabi Muhammad SAW

Rabu, 25 Desember 2024: Hari Raya Natal.

Selain tanggal merah libur nasional, masyarakat juga masih mendapat cuti bersama yang ditetapkan pada perayaan Natal 2024, yaitu pada:

Kamis, 26 Desember 2024: Cuti Bersama Hari Raya Natal.

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: lahatpos.co