Sekda OKU Selatan Hadiri Apel GOESR Jaringan PLN Lahat di Muaradua

Sekda OKU Selatan Hadiri Apel GOESR Jaringan PLN Lahat di Muaradua

Sekda OKU Selatan Hadiri Apel GOESR Jaringan PLN Lahat di Muaradua.-Foto: lahatpos.co-

Lahatpos.co - Sekda OKU Selatan hadiri apel GOESR Jaringan PLN Lahat di Muaradua. Sebagai bentuk komitmen dalam menjaga keandalan jaringan listrik untuk pelayanan terbaiknya, PT PLN (Persero) Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Lahat, menggelar Apel Gerakan Operasi Serentak Kehandalan Jaringan (GOESR) PLN  pada Kamis (16/05) di Halaman Pemda OKU Selatan.

Hadir dalam kesempatan tersebut Sekretaris OKU Selatan, M. Rahmatullah, S.STP bertindak sebagi pembina apel. 

Hadir juga para assisten dan kepala dinas dilingkungan pemerintah OKU Selatan,  Manager UP3 Lahat Teguh Aang Harmadi, Manager ULP Muaradua Ucok Darmawan dan stakeholder lainnya.

Dalam amanat Bupati OKU Selatan yang dibacakan M. Rahmatullah, Pemerintah OKU Selatan mendukung serta mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan PLN dalam upayanya meningkatkan dan menjaga kehandalan pasokan listrik di Kabupaten OKU Selatan. 

“Kehadiran kita disini adalah bukti nyata bahwa kita punya tekad dan semangat menjaga kenyamanan masyarakat. Melalui gerakan operasi eksekusi serentak dengan fokus penebangan dan perabasan pohon yang menjadi potensi gangguan listrik, kita berharap bisa meningkatkan mutu dan kehandalan listrik di OKU Selatan,” ujarnya.

Seusai apel 100 personil tehnik langsung diterjunkan untuk melakukan pemeliharaan di penyulang Belanda sepanjang 45 Kms. Daerah operasi pemeliharaan jaringan diantaranya di Kecamatan Buay Sandang Aji, Kecamatan Tiga Dihaji dan Kecamatan Muaradua. 

Manager ULP Muaradua, Ucok Darmawan mengatakan target penebangan pohon yang mengganggu jaringan listrik pada operasi kali ini sebanyak 61 batang, pampas pohon 678 batang. 

Selain penebangan dan pemampasan, pihaknya juga melakukan pemeliharaan komponen konstruksi pada jaringan di 58 titik berupa penggantian isolator tarik, isolator tumpu, penggantian breket miring, overnet tiang sisipan dan penggantian kabel rantas.

Sementara itu Manager PLN UP3 Lahat, Teguh Aang Harmadi mengatakan kegiatan bakti penyulang di OKU Selatan adalah rangkaian gerakan operasi eksekusi serentak yang menjadi program PLN Lahat dalam meningkatkan kehandalan jaringan listrik. Setelah sebelumnya kegiatan yang sama dilaksanakan di Kabupaten OKU, Lahat dan pada periode ini di OKU Selatan.

Aang menambahkan gerakan operasi eksekusi serentak adalah komitmen pelayanan terbaik dari seluruh pegawai dan petugas pelayanan teknik dalam melayani pelanggan, dimana insan PLN menjadi garda terdepan dalam menjawab dan menyelesaikan setiap gangguan dan keluhan masyarakat.

“Kegiatan GOESR diharapkan dapat meningkatkan kehandalan jaringan di ULP Muaradua sekaligus menjawab tantangan pemenuhan kebutuhan listrik berkualitas dan berkelanjutan,” katanya.

Direncanakan kegiatan pemeliharaan jaringan di Muaradua dilaksanakan tanggal 16 sampai dengan 18 Mei 2024. "Untuk itu pelanggan diharap memaklumi demi peningkatan kendalan jaringan," ujar Ucok.

Berita Baca Juga:

PLN Muaradua tebang ratusan pohon penyumbang gangguan di Jaringan PLN.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: