Ada Yang Kisah Nyata, Deretan Film Horor Thailand Yang Bikin Takut Tidur Sendirian, Mau Coba Nonton ?
Ada Yang Kisah Nyata, Deretan Film Horor Thailand Yang Bikin Takut Tidur Sendirian, Mau Coba Nonton ?-sumber foto google-lahatposco
Lahatpos.co - Bicara mengenai film horor, pasti semua sepakat hampir setiap film horor mempunyai cerita yang menegangkan bahkan cenderung mengerikan.
Terlebih film tersebut diangkat dari kisah nyata yang memang benar pernah dialami seseorang.
Seperti deretan film yang akan kita bahas kali ini, Deretan Film Horor Thailand yang salah satunya diangkat dari kisah nyata.
1. The Medium (2021)
Kisah "The Medium" menyajikan gabungan unsur-unsur mistis dan budaya lokal. Film-film horor Thailand ini ternyata diangkat dari kisah nyata tentang aktivitas perdukunan di sebuah desa kecil di sana.
Disutradarai oleh Banjong Pisanthanakun, film ini bercerita tentang seorang perempuan bernama Nim, dengan kemampuan supranaturalnya untuk berkomunikasi dengan roh.
Namun, kemampuannya itu menjadi bumerang saat ia terlibat dalam sebuah ritual. Di mana, ritual tersebut mencoba untuk menyatukan dua dunia, yang membuat pintu bagi roh jahat yang mengancam dirinya dan keluarganya.
Perpaduan antara horor tradisional dan narasi kontemporer, membuat film ini menjadi film yang tak boleh dilewatkan bagi pencinta film horor.
2. Shutter (2004)
Shutter disutradarai oleh Banjong Pisanthanakun dan Parkpoom Wongpoom. Film ini hadir dari gabungan genre horor, misteri, dan thriller.
Film Shutter mengisahkan seorang fotografer bernama Tun dan pacarnya si Jane, yang mengalami berbagai kejadian supranatural, sejak mereka secara tidak sengaja menabrak seorang wanita di jalan.
Setelah kecelakaan tragis yang dialami, mereka mulai melihat foto-foto mereka. Anehnya, Tun dan pacarnya menemukan kehadiran misterius di foto-foto tersebut. Hal ini mengarahkan mereka ke rahasia gelap yang terkait dengan masa lalu Tun.
3. Home for Rent (2023)
Film horor misteri ini disutradarai oleh Sophon Sakdaphisit. Kisah film ini terinspirasi dari kejadian nyata yang mengerikan.
Bercerita tentang seorang wanita muda bernama Fon, yang mencari rumah baru setelah mengalami kehilangan tragis dalam hidupnya.
Setelah menemukan rumah baru yang disewa bersama suami dan putranya, ia pun mengalami banyak kejadian aneh. Ternyata rumah itu menyimpan rahasia menakutkan dan sejarah yang gelap.
Penasaran, Fon memberanikan diri untuk menyelidiki sejarah rumah tersebut. Hingga akhirnya, ia menemukan roh-roh yang punya rencana jahat kepada keluarganya.
4. The Maid (2020)
The Maid disutradarai oleh Lee Thongkham. Bergenre horor thriller yang membawa kisah misteri di balik seringnya pembantu yang tak bertahan lama kerja di rumah keluarga kaya raya.
Film ini mengisahkan tentang Joy yang masih remaja, yang bekerja sebagai pembantu di sebuah rumah tua yang angker di pedesaan Thailand. Seiring berjalannya waktu, Joy mengetahui bahwa rumah itu dihuni oleh sosok gaib.
Ia dihantui oleh pembantu sebelumnya di rumah itu, yang menghilang secara misterius. Joy pun akhirnya berusaha untuk menemukan rahasia di balik hilang dan kematian pembantu tersebut.
5. Tee Yod (2023)
Tee Yod mengisahkan sekelompok remaja yang melakukan petualangan di sebuah pulau terpencil. Pulau tersebut diketahui sebagai tempat terlarang oleh masyarakat setempat.
Perjalanan mereka untuk bersenang-senang berubah menjadi mimpi buruk, saat mereka tanpa sengaja membangunkan makhluk jahat yang ada di sana. Akhirnya untuk bertahan hidup, kelompok remaja tersebut pun harus berjuang.
Mereka juga berusaha untuk mengungkap rahasia gelap yang terkait pulau yang penuh dengan misteri ini. Disutradarai oleh Pisut Praesangeam, film ini seakan mengajak penontonnya dalam perjalanan yang penuh dengan ketakutan dan ketegangan.
selamat menonton ya.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: lahatpos.co