Pilkada Sumsel 27 November 2024 Bakal Seru, Penantang Herman Deru Mulai Bermunculan

Pilkada Sumsel 27 November 2024 Bakal Seru, Penantang Herman Deru Mulai Bermunculan

Pilkada Sumsel 27 November 2024 Bakal Seru, Penantang Herman Deru Mulai Bermunculan. Salah satunya Joncik Muhammad mantan Bupati Empat Lawang.-Foto: dok/lahatpos.co-

Lahatpos.co - Herman Deru tidak sendirian, tokoh masyarakat Provinsi Sumatera Selatan mulai bermunculan menjadi bakal calon Gubernur Sumsel periode 2024-2029.

Penantang pertama adalah Heri Amalindo. Bupati PALI ini secara terang terangan menyatakan diri akan maju pada Pilkada Sumsel tahun 2024.

Gerakan Heri Amalindo terlihat jelas dari baleho gambarnya sudah terpasang dari kota hingga desa.

Informasi yang beredar, di belakang Heri Amalindo yang mendukung adalah H Alex Noerdin, mantan Gubernur Sumsel dua periode.

Namun Heri Amalindo baru sendirian. Ia belum mempublikasikan partai pengusungnya. Termasuk siapa tokoh masyarakat yang akan menjadi pendampingnya sebagai bakal calon Gubernur Sumsel.

Selain itu, pasangan Mawardi Yahya-Harnojoyo melalui awak media mendaklarasikan akan maju pada kontestasi Pilkada Sumsel.

Mawardi Yahya merupakan mantan Bupati Ogan Ilir dua periode, dan mantan Wakil Gubernur Sumsel.

Manuver Mawardi Yahya mengagetkan publik Sumsel. Pasalnya, Herman Deru-Mawardi Yahya (HDMY) adalah pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel terpilih pada Pilkada Sumsel 2018.

Selama memimpin Sumsel, keduanya berjalan harmonis. Tidak ada tanda tanda akan berpisah menghadapi Pilkada Sumsel 2024.

Mawardi Yahya tadinya kader Golkar, saat ini sudah bergabung menjadi kader Partai Gerindra.

Sedangkan pasangannya Harnojoyo merupakan kader Partai Demokrat. Putra asli Tanjung Sakti Lahat itu adalah mantan Walikota Palembang.

Kabar terbaru, muncul nama H Joncik Muhammad. Mantan Bupati Empat Lawang ini digadang gadang akan maju pada Pilkada Sumsel 2024.

Kabar itu disampaikan Alldo, anggota DPRD Lahat terpilih pada Pemilu 2024 dari PAN Dapil 1 Kota Lahat. 

Pengusaha jual beli mobil seken membenarkan bahwa mantan Bupati Empat Lawang tersebut merupakan salah satu sosok yang tepat untuk memimpin Provinsi Sumatera Selatan kedepan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: