Inilah Perkembangan Perbaikan Plat Duiker Tanjung Payang yang Ambruk
Inilah perkembangan perbaikan plat duiker Tanjung Payang yang ambruk.-Foto: dok/lahatpos.co-
Lahatpos.co - Inilah perkembangan perbaikan plat duiker Tanjung Payang yang ambruk. Sekarang sedang dilakukan pengecoran plat duiker.
Tampak mobil molen sudah mulai melakukan aktivitas melakukan pengecoran pada bagian dinding plat duiker, Senin, 22 Januari 2024.
Pj Bupati Lahat Muhammad Farid SSTP MSi, melalui Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga dan Pengairan Lahat Mirza Azhari ST MT mengatakan, sejak plat duiker Tanjung Payang ambruk, pemerintah terus berupaya memperbaikinya.
Proses pengerjaan perbaikan plat duiker langsung dilakukan. Saat ini sudah mulai pengecoran.
“Iya lagi dalam tahap pengerjaan plat duiker yang kemarin roboh,” ujar Mirza Azhari dibincangi Lahatpos.co.
Mirza Azhari menargetkan lama pengerjaan sekitar satu bulan. Tapi, lagi lagi, tergantung dengan kondisi cuaca.
“Kita lihat cuaca. Mudah mudahan paling lambat satu bulan, karena ini lagi tahap pengecoran,” ucapnya.
Terpisah, Kades Tanjung Payang Sapri mengucapkan terima kasih kepada Pj Bupati Lahat yang telah bergerak cepat membantu mengatasi plat duiker Tanjung Payang yang ambruk karena cuaca.
“Seperti kita ketahui, bahwa jalan ini akses utama bagi masyarakat Tanjung Payang, Kerung, Muara Cawang, Talang Sawah, Talang Sejemput, dan Kecamatan Pagar Gunung, untuk menuju Kota Lahat,” ujarnya.
Sementara plat duiker sedang dalam proses perbaikan, maka Pemerintah Desa Tanjung Payang membuatkan jalur alternatif, yang tidak jauh dari lokasi perbaikan plat duiker. Sehingga aktivitas masyarakat tetap berjalan normal walaupun melewati jalur alternatif.*
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: