Kebakaran Lahan Dekat Tambang Batubara dan Rel Kereta Api Kawasan Merapi Selatan, Api Sambar Listrik

Kebakaran Lahan Dekat Tambang Batubara dan Rel Kereta Api Kawasan Merapi Selatan, Api Sambar Listrik

Kebakaran lahan dekat tambang batubara dan rel kereta api kawasan merapi selatan, api sambar listrik.-Foto : dok/lahatpos.co-

LAHATPOS.CO, Lahat - Malam hari, api muncul dan berkobar membakar lahan yang lokasinya tak jauh dari area pertambangan batubara dan rel kereta api. Persis dekat kawasan PT Bara Alam Utama (PT BAU). 

Api muncul diduga pukul 19.30 WIB. Selain membakar lahan, Api juga menyambar aliran listrik di kawasan Kecamatan Merapi Selatan, Kabupaten Lahat. 

Api yang makin berkobar sampai mendekati ruas jalan. 

Pihak BPBD Lahat pun terjun ke lokasi dan berjibaku melakukan pemadaman api dengan mengerahkan personel dan mobil tangki air. 

BACA JUGA:Ini Daftar Dinas Pemda Lahat dan Jumlah Dana Zakat, Infaq, Shodaqoh Setorkan kepada Baznas Bulan September

Kepala Pelaksana BPBD Lahat Drs H Ali Afandi melalui Kabid Kedaruratan dan Logistik Ananta ST MT mengatakan bahwa lahan yang terbakar tak jauh dari area pertambangan dan rel kereta api

Hingga pukul 20.20 WIB pihaknya masih melakukan pemadamam api. 

"Ya, kami berupaya melakukan pemadaman api. Di sana personel dikerahkan termasuk mobil tangki air," katanya. 

Dikatakan Ananta, bahwa luas lahan yang terbakar belum dapat dipastikan. 

BACA JUGA:Empat Lawang Harus di Bangun Oleh Pemuda Empat Lawang Sendiri

Sementara untuk penyebab muncul api belum diketahui. 

"Belum, nanti kami sampaikan laporannya," ujarnya.

Terpisah, pihak PT BAU Komar mengaku bahwa pihaknya belum mendapatkan kabar adanya kebakaran di area pertambangan. 

Setelah di monitor oleh pihak perusahaan, bahwa lokasi itu dekat rel kereta api dan bukan kawasan pertambangan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: