Cabor Kick Boxing Lahat Tambah Medali Emas Porprov XIV

Cabor Kick Boxing Lahat Tambah Medali Emas Porprov XIV

Cabor Kick Boxing Lahat tambah medali emas Porprov XIV. --

LAHAT, Lahatpos.co - Kontingen Lahat terus menambah perolehan medali emas pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Sumsel di Kabupaten Lahat.

Medali emas kali ini diperoleh dari Cabang Olahraga Kick Boxing.

Cabang Olahraga Kick Boxing Lahat berhasil mengoleksi 16 medali terdiri dari 4 emas, 6 perak, dan 6 perunggu.

Perolehan medali Porprov XIV Sumsel ini terbilang cukup banyak dari Cabang Olahraga Kick Boxing.

Pertandingan Cabang Olahraga Kick Boxing berlangsung di Gedung Pertemuan Pemerintah Kabupaten Lahat, Rabu, 20 September 2023.

Hingga saat ini kontingen Lahat masih memimpin klasemen sementara hasil perolehan medali Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XIV Sumsel.

BACA JUGA:Permintaan Gubernur Sumsel Herman Deru kepada LDII

Berdasarkan update terbaru pengumuman hasil klasemen sementara Porprov XIV Sumsel, Rabu 20 September 2023, pukul 12.30 WIB.

Lahat berhasil mengumpulkan 136 medali terdiri dari 60 emas, 37 perak, dan 39 perunggu.

Sementara di posisi kedua ditempati Kontingen Musi Banyuasin (Muba) memperoleh 96 medali masing masing 37 emas, 28 perak, dan 31 perunggu.

Posisi ketiga Kota Palembang mengumpulkan 101 medali terdiri dari 22 emas, 27 perak, dan 52 perunggu.

Kota Palembang berhasil menggeser kontingen OKU Selatan.

Ketua KONI Kabupaten Lahat Kalsum Barefi mengungkapkan, hingga saat ini, sejumlah cabang olahraga pada Porprov XIV Sumsel masih bertanding. 

BACA JUGA:Pendaftaran PPPK di Empat Lawang Sudah di Mulai, Jumlahnya Lebih Banyak Dari Tahun Lalu

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: