Bawaslu Lahat

Pemerintah Umumkan TPID Award 2022 ini Pemenangnya

Pemerintah Umumkan TPID Award 2022 ini Pemenangnya

Pemerintah Umumkan TPID Award 2022 ini Pemenangnya.--

JAKARTA, Lahatpos.co - Pemerintah umumkan TPID Award 2022 pada acara Rapat Koordinasi Nasional Pengendalian Inflasi Tahun 2023 dan Pemberian Penghargaan Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Award 2022, Kamis, 31 Agustus 2023.

Acara ini dihadiri Presiden RI Joko Widodo, Gubernur Bank Indonesia, Kepala BPK, Menteri Kabinet Indonesia Bersatu, gubernur, walikota, dan bupati se Indonesia.

TPID Award 2022 untuk kabupaten/kota se Indonesia berikut pemenangnya :

Tiga kabupaten masuk nominasi untuk wilayah Sumatera terdapat Kabupaten Mesuji, Kabupaten Tanah Datar, dan Kabupaten Belitang Timur. 

Dimenangkan oleh Kabupaten Tanah Datar telah berhasil melakukan kolaborasi pengendalian inflasi daerah dan sistem informasi pengendalian inflasi daerah.

Wilayah Jawa Bali terdapat tiga kabupaten masuk nominasi adalah Kabupaten Badung, Kabupaten Bangli, dan Kabupaten Tasikmalaya. 

Dimenangkan oleh Kabupaten Tasimalaya telah mandiri, swasembada pangan, petani sejahtera, inflasi terjaga.

Wilayah Kalimantan, kabupaten yang masuk nominasi adalah Kabupaten Kutai Barat, Kabupaten Hulu Sungai Selatan, dan Kabupaten Landak.

Dimenangkan oleh Kabupaten Landak yang telah berhasil menerapkan program peningkatan produksi Cabai Mencak Edo.

Wilayah Sulawesi terdapat tiga kabupaten yang masuk nominasi adalah Kabupaten Minahasa, Kabupaten Muna Barat, dan Kabupaten Bombana.

Dimenangkan oleh Kabupaten Minahasa.

Melalui program Minahasa Menanam mampu mengimplementasikan program penguatan produksi on farm dan off farm serta distribusi pangan.

Sedangkan wilayah Nusa Tenggara, Maluku, dan Papua. Terdapat tiga kabupaten masuk nominasi Kabupaten Nagekeo, Kabupaten Sabu Raijuna, dan Kabupaten Ende.

Dimenangkan oleh Kabupaten Sabu Raijuna melalui progam peningkatan produktivitas tanaman pangan dan diversifikasi serta ketahanan pangan masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: