Wabup Lahat Apresiasi Masyarakat Menunaikan Ibadah Hewan Kurban

Wabup Lahat Apresiasi Masyarakat Menunaikan Ibadah Hewan Kurban

Pemerintah Daerah Kabupaten Lahat Provinsi Sumatera Selatan bersama Unsur Forkompinda serta ratusan masyarakat Kabupaten Lahat melaksanakan Sholat Idul Adha 1444H/2023 M di Lapangan Seganti Setungguan Lahat.--

Lahat, Lahatpos.co – Wakil Bupati Lahat H Haryanto SE MM mengapresiasi masyarakat Kabupaten Lahat menunaikan ibadah hewan kurban. 

Mulai dari masyarakat secara pribadi, yang berada di Lahat maupun warga Lahat perantauan. 

Sejumlah perusahaan, badan, lembaga pemerintah, BUMN, maupun swasta melaksanakan ibadah hewan kurban.

Sehingga daging hewan kurban dapat membantu bagi masyarakat mendapatkannya.

BACA JUGA:Alasan Kebebasan Berekspresi Pria ini Teganya Bakar Alquran

“Semoga mendapatkan keberkahan Allah SWT untuk Kabupaten Lahat yang penuh Cahaya,” ujar Wabup Haryanto SE MM mengawali sambutan sebelum Salat Ied di Lapangan Seganti Setungguan Lahat, Kamis, 29 Juni 2023.

Seperti diketahui, Pemerintahan Daerah Kabupaten Lahat Provinsi Sumatera Selatan bersama Unsur Forkompinda serta ratusan masyarakat Kabupaten Lahat melaksanakan Sholat Idul Adha 1444H/2023 M. 

Terpantau di lokasi hadir dalam kesempatan tersebut, Wakil Bupati Lahat, Sekretaris Daerah (Sekda) Lahat, Unsur Forkompinda, Ketua DPRD Sumsel, Ketua DPRD Kabupaten Lahat. 

BACA JUGA:Gubernur Sumsel Pakai Masker saat Salat Ied, Apa Sumsel Masih Pandemi ya

Kapolres, Dandim 0405/Lahat, Kepala OPD di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Lahat serta ratusan masyarakat Kabupaten Lahat yang hadir mengikuti sholat Idul Adha 1444H/2023.

Arahan dan sambutan Bupati Lahat yang dalam hal ini disampaikan oleh, Wakil Bupati Lahat, H Hariyanto SE MM MBA, mengatakan, Hari Raya Idul Adha atau Hari Raya Idul Qurban ini, banyak diantara saudara - saudara, kerabat yang melaksanakan penyembelihan hewan kurban. 

Tentunya hal ini disamping Ibadah juga harus dapat mengambil hikmah dan pelajaran dalam kehidupan sehari-hari.

"Ikhlas adalah kata kunci pertama dan utama apabila kita menginginkan pahala yang besar,” ujarnya.

BACA JUGA:Harapan Gubernur Sumsel pada Pembagian Daging Hewan Kurban

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: