Yang Mau ke Sumatera Barat Hati-hati ya, Ada Peringatan Dini dari BMKG

Yang Mau ke Sumatera Barat Hati-hati ya, Ada Peringatan Dini dari BMKG

Hujan deras di Padang Pariaman.--

Lahat, Lahatpos.co – Sebagian wilayah Sumatera Barat terjadi hujan deras. Cuaca buruk terjadi sejak pukul 01.20 dini hari sampai pagi hari ini.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) pun mengeluarkan peringatan dini cuaca buruk di Sumatera Barat.

Peringatan dini cuaca di wilayah Sumatera Barat tanggal 29 Juni 2023 pukul 01.20 WIB, berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang hingga lebat.

Hujan dapat disertai kilat/petir dan angin kencang.

BACA JUGA:Sstt.. ! Bank Mandiri Boyong 10 Penghargaan dari FinanceAsia

BACA JUGA:DPRD Setujui Raperda Pertanggungjawaban APBD Sumsel TA 2022

Wilayah Sumatera Barat yang harus waspada terhadap cuaca buruk ini berada di kawasan Kabupaten Pariaman.

Meliputi Batang Anai, Nan Sabaris, dan Ulak Tapakih

Kota Pariamana meliputi Pariaman Selatan dan sekitarnya.

BMKG juga mengingatkan bahwa cuaca buruk dapat meluas ke Lubuk Alung Kabupaten Padang Pariaman.

Kemudian, Kota Tengah dan sekitarnya, Kota Padang.

Cuaca buruk ini diperkirakan masih terjadi hingga pagi hari. *

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: