Bawaslu Lahat

Bupati Sidak ke Sejumlah OPD, Hasilnya Lima Orang ASN Tidak Hadir Tanpa Keterangan

Bupati Sidak ke Sejumlah OPD, Hasilnya Lima Orang ASN Tidak Hadir Tanpa Keterangan

Bupati Empat Lawang dr H Joncik Muhammad beserta tim saat melakukan sidak disalah satu OPD di lingkungan Pemkab Empat Lawang, Rabu (26/4/2023).--

 

EMPAT LAWANG,LAHATPOS.CO - Pasca Cuti bersama hari raya Idul Fitri 1444 Hijiriyah, Bupati Empat Lawang H Joncik Muhammad, melakukan Inspeksi mendadak (sidak) kesejumlah OPD dilingkungan Pemkab Empat Lawang.

Sidak tersebut dipecah menjadi empat (4) tim, tim 1 dipimpin Sekda Empat Lawang, tim 2 dipimpin oleh Asisten 3, tim 3 dipimpin Staf Ahli Bupati dan tim 4 merupakan tim bayang yang dipimpin langsung oleh Bupati Empat Lawang.

Pada sidak tersebut Bupati Empat Lawang H Joncik Muhammad, mengecek langsung kesetiap bidang-bidang OPD yang dia datangi.

Kepala BKPSDM Kabuapten Empat Lawang Solehah Apriani, melalui Kabid Pengadaan Pemberhentian dan Informasi Yulian Sapta Pratama, mengatakan, dari hasil sidak tersebut, didapat 5 orang ASN tidak hadir tanpa keterangan.

"Hasil sidak dari seluruh tim, didapat yang tidak masuk ada orang 5 tanpa keterangan. Yang lainnya ada izin dan cuti," kata Yulius, Rabu (26/4/2023).

Ditegaskan Yulian, ke 5 ASN yang tidak hadir tanpa keterangan yang sah tersebut akan diproses oleh BKPSDM dan akan diberikan sangsi disiplin.

"Ini akan diproses oleh BKPSDM, akan ada sangsi disiplin bagi yang tanpa keterangan yang sah itu," tegasnya. (01)

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: