Pemda Lahat

Jelang Ramadhan, Harga Kebutuhan Pokok Stabil

Jelang Ramadhan, Harga Kebutuhan Pokok Stabil

Petugas disperindagkop pantau harga kebutuhan pokok jelang bulan ramadhan-Wahyu/LAHATPOS.CO-

LAHATPOS.CO, Pagar Alam- Beberapa pekan jelang bulan suci Ramadhan, sejumlah harga kebutuhan bahan pokok di Pasar Tradisional Kota Pagar Alam, terpantau masih stabil atau belum mengalami kenaikan harga.

Kabid Perdagangan Diserindagkop Andriansyah Siregar menuturkan, harga bahan pokok di Pasar Tradisional Kota Pagaralam masih fluktuatif.

“Dari pantauan kita di lapangan, harga bahan pokok masih fluktuatif. Belum ada terjadi kenaikan harga, yang signifikan jelang bulan suci Ramadhan ini. Bisa dibilang pula masih dalam batasan yang normal,” ujar Andre, Jumat 17 Februari 2023.

Selain itu, sebut Andre, untuk ketersediaan bahan pokok sendiri, masih mencukupi kebutuhan masyarakat Pagar Alam.

“Kalau dari segi harga jualnya masih stabil, seperti halnya harga cabai merah Rp35 ribu per kilogram, cabai merah kriting Rp38 ribu per kilogram, cabai setan Rp45 ribu per kilogram, cabai rawit ijo Rp45 ribu per kilogram,” terangnya.

Untuk harga telur ayam ras, sambung Andre, saat ini stabil dan cendrung pula mengalami penurunan, bila sebelumnya dijual pedagang diharga Rp52 ribu – Rp53 ribu per karpet, saat ini turun menjadi Rp50 ribu per karpet.

“Kita berharap jelang puasa, harga dari kebutuhan bahan pokok, masih tetap stabil dan ketersediaan bahan pokok aman dan juga mencukupi, sehingga masyarakat Pagaralam bisa nyaman menghadapi puasa,” pungkasnya. (why)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: