Bupati Lahat Cik Ujang Apresiasi Priamanaya Group Salurkan Beasiswa Berprestasi

Bupati Lahat Cik Ujang Apresiasi Priamanaya Group Salurkan Beasiswa Berprestasi

Bupati Lahat Cik Ujang SH melalui Kepala Bappeda Kabupaten Lahat yang disampaikan Kabid Perekonomian dan SDA Bappeda Kabupaten Lahat, Febri Ariani ST MM yang sekaligus Sekretaris Sekretariat Forum CSR-PKBL Kabupaten Lahat secara simbolis menyalurkan bantu--

LAHATPOS.CO, Merapi Barat - Bupati Lahat Cik Ujang SH mengucapkan terima kasih kepada Priamanaya Group yang sudah menyalurkan bantuan beasiswa kepada siswa berprestasi di desa ring satu perusahaan Priamanaya Group


Foto bersama--

Hal ini disampaikan Bupati Lahat Cik Ujang SH melalui Kepala Bappeda Kabupaten Lahat yang disampaikan Kabid Perekonomian dan SDA Bappeda Kabupaten Lahat, Febri Ariani ST MM yang sekaligus Sekretaris Sekretariat Forum CSR-PKBL Kabupaten Lahat. Saat kegiatan penyaluran bantuan beasiswa kepada 234 siswa SD sampai SMA/SMK dari 6 desa yang dilaksanakan di Kantor Camat Merapi Barat, Selasa 14 Februari 2023.


Tamu undangan--

Febri menyebut, kami mewakili Bupati Lahat, mengucapkan terima kasih kepada Priamanaya Group yang sudah mengeluarkan/menyalurkan bantuan beasiswa kepada siswa di wilayah ring satu perusahaan Priamanaya Group. 

Menurut Febri, memang sudah dari dulu Priamanaya Group menyalurkan bantuan di dunia pendidikan. Dari dulu memang sudah memberikan beasiswa kepada siswa di wilayah perusahaan.

"Dulu namanya Priamanaya Pintar dan sekarang Priamanaya Smart,” kata Febri Ariani saat memberikan sambutan. 

"Alhamdulillah saat ini beasiswa yang disalurkan sudah sampai SMA/SMK. Bahkan, nantinya sampai perguruan tinggi juga akan dapat bantuan beasiswa Priamanaya Smart,” ucapnya. 

Harapannya bukan hanya di ring satu saja, namun di ring dua dan ring tiga juga bisa mendapatkan (beasiswa)," harap Febri. 

Dalam sambutannya, Febri juga berharap apa yang sudah dilaksanakan jangan hanya difokuskan diprogram pendidikan saja, namun program program yang  lain juga agar terus ditingkatkan. 

Terlebih lagi, saat ini melalui forum CSR PKBL Kabupaten Lahat saat ini kita fokuskankan untuk  menangani pencegahan penanggulangan stunting di Kabupaten Lahat.

Dalam kesempatan itu, Febri mengharapkan kepada siswa penerima bantuan beasiswa yang sudah diberikan agar dimanfaatkan sebaik baiknya.

"Bagi adik adik jangan tidak semangat. Ini kesempatan, dan tetap didata nilainya yang memenuhi syarat akan dapat lagi, pada semester mendatang”

"Jangan cepat berpuas diri. Jangan sampai nilainya turun, sehingga beasiswa akan diberikan kepada siswa yang lainnya”. (*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: