Rektor IPB Jawa Barat akan ke Lahat, Saksikan Pelantikan Pengurus ICMI Orda Lahat
Rapat pemantapan persiapan pelantikan Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia Organisasi Daerah (ICMI Orda) Lahat masa bakti 2023-2028, yang disaksikan langsung oleh Bupati Lahat Cik Ujang SH.--
LAHAT, LAHATPOS.CO – Rapat pemantapan persiapan pelantikan Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia Organisasi Daerah (ICMI Orda) LAHAT masa bakti 2023-2028, menghasilkan beberapa keputusan. Salah satunya, akan menghadirkan Rektor Universitas Pertanian Bogor (IPB) Jawa Barat, Profesor. Dr. Arif Satria, SP.,M.Si ke Bumi Seganti Setungguan.
Hasil rapat sudah disampaikan kepada Bupati Lahat Cik Ujang SH yang juga sebagai Ketua ICMI Orda Lahat, masa bakti 2023-2028, di rumah dinas Bupati Lahat, Jumat 23 Desember 2022.
Ketua Panitia Pelaksana Kegiatan Pelantikan ICMI Orda Lahat, Endang Suriadi didampingi Sekretaris Panitia Edi Suroso mengungkapkan, jadwal pelantikan pengurus ICMI Orda Lahat masa bakti 2023-2028, pada Sabtu, 21 Januari 2022 di Lahat.
Bupati Lahat Cik Ujang SH yang juga Ketua ICMI Orda Lahat, akan mengupayakan menghadirkan para petinggi ICMI pusat dan ICMI Provinsi Sumsel ke Kabupaten Lahat.
BACA JUGA:Dinas PMD Lahat bersama Tim Pembina Desa Cantik Lakukan Monitoring Evaluasi kepada Agen Desa Cantik
Kehadiran petinggi ICMI pusat dan ICMI Provinsi Sumsel, untuk menyaksikan dan mengukuhkan pengurus Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia Organisasi Daerah (ICMI Orda) Lahat masa bakti 2023-2028.
“Benar, pelantikan ICMI Orda Lahat yang nantinya akan diketuai oleh Cik Ujang, S.H akan turut menghadirkan Ketua Umum ICMI periode 2021 – 2026, Profesor. Dr. Arif Satria, SP.,M.Si,” ujarnya, Sabtu, 24 Desember 2022.
Profesor. Dr. Arif Satria, SP.,M.Si juga merupakan Rektor Universitas IPB Jawa Barat.
Ditambahkan Endang, untuk kesiapan terkait pelantikan sendiri sudah hampir mencapai seratus persen.
BACA JUGA:Tanpa OTT, Susno Duadji Anggap KPK seperti Bebek Berjalan Terseok-seok
Ia juga mengatakan, kematangan kesiapan juga pada kegiatan yang menyertai pelantikan yakni kegiatan penananaman Satu Milyar Pohon dan Silatwil ICMI Sumsel.
“Untuk persiapan kegiatan pelaksanaan sendiri sudah matang, termasuk persiapan kegiatan penanaman satu miliar pohon dan Silatwil ICMI Sumsel. Untuk saat ini hingga ke depannya tim panitia akan menyeleraskan jika ada perubahan-perubahan jadwal,” lanjutnya. *
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: